Connect With Us

Pemkot Tangerang Gelar Konsultasi Bantuan Hukum Gratis Bagi Masyarakat

Advertorial | Jumat, 18 Februari 2022 | 20:19

Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang melalui Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kota Tangerang memberi pelayanan Konsultasi Bantuan Hukum bagi masyarakat, dalam rangka perayaan HUT Kota Tangerang ke 29. 

Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman menyampaikan bahwa masyarakat dapat memanfaatkan kegiatan ini untuk melakukan konsultasi terkait berbagai permasalahan hukum.

"Melalui bantuan hukum ini masyarakat bisa berkonsultasi dengan pihak yang ahli di bidangnya terkait permasalahan hukum yang tengah dihadapi", ungkap Sekda dalam acara yang digelar secara virtual, Jumat 18 Februari 2022.

Sekda juga menyampaikan terima kasihnya kepada para Lembaga Bantuan Hukum (LBH) yang bekerjasama dengan pemerintah kota, dalam pelaksanaan kegiatan konsultasi bantuan hukum ini. 

"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh LBH yang bersedia ikut memfasilitasi kegiatan konsultasi hukum kali ini," tukas Sekda.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Tangerang Mohamad Rakhmansyah menjelaskan terkait pelaksanaan kegiatan konsultasi bantuan hukum pada tahun 2022 ini. 

"Kegiatan ini akan diselengarakan selama 5 hari dimulai tanggal 21 hingga 25 Februari mendatang secara virtual, dengan berkoordinasi melalui camat dan lurah se-Kota Tangerang," jelas Rakhmansyah.

Sebagai informasi tambahan, kegiatan konsultasi bantuan hukum keliling ini gratis bagi masyarakat Kota Tangerang. Masyarakat bisa mendaftar melalui petugas RT/RW atau satgas P2TP2A di kantor kelurahan masing-masing wilayah.

AYO! TANGERANG CERDAS
Bocah Minta Sekolah ke Wapres Gibran, Kini Sudah Jadi Siswa SDN 15 Tangerang 

Bocah Minta Sekolah ke Wapres Gibran, Kini Sudah Jadi Siswa SDN 15 Tangerang 

Sabtu, 25 Januari 2025 | 19:55

Setelah setahun putus sekolah, Ahmad Zuhdi Nagachi, anak berusia 13 tahun asal Palembang, akhirnya bisa kembali mengenyam pendidikan. Berkat keberaniannya saat meminta bantuan langsung kepada Wapres Republik Indonesia (RI) Gibran Rakabuming Raka,

HIBURAN
Belajar dari Abidzar Al Ghifari Pemeran Utama A Business Proposal yang Filmnya Diboikot hingga Sepi Penonton

Belajar dari Abidzar Al Ghifari Pemeran Utama A Business Proposal yang Filmnya Diboikot hingga Sepi Penonton

Jumat, 7 Februari 2025 | 13:16

Film terbaru garapan rumah produksi Falcon Pictures dengan tajuk A Business Proposal yang tayang perdana Kamis, 6 Februari 2025 menunjukkan performa kurang baik.

KOTA TANGERANG
Tradisi Keramas Bareng Sungai Cisadane Diusulkan Jadi Warisan Budaya Kota Tangerang

Tradisi Keramas Bareng Sungai Cisadane Diusulkan Jadi Warisan Budaya Kota Tangerang

Jumat, 7 Februari 2025 | 19:19

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) tengah memproses usulan tradisi keramas bareng Sungai Cisadane menjadi Warisan Budaya Tak Benda (WBTb) di 2025.

WISATA
The Springs Gading Serpong Sajikan 50 Menu Buffet Buka Puasa

The Springs Gading Serpong Sajikan 50 Menu Buffet Buka Puasa

Rabu, 5 Februari 2025 | 21:00

Bulan suci Ramadan akan berlangsung sebentar lagi. Bagi Anda yang hendak mencari tempat berbuka puasa di kawasan Gading Serpong Tangerang, The Springs Club bisa menjadi pilihan untuk makan bersama keluarga maupun kerabat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill