Connect With Us

Terminal Poris Plawad Tangerang Mulai Dipadati Pemudik

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 26 April 2022 | 14:00

Terminal Poris Plawad Kota Tangerang mulai dipadati pemudik menjelang Lebaran 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Terminal Poris Plawad Kota Tangerang mulai dipadati pemudik menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah atau Lebaran 2022. Bahkan tercatat, lonjakan penumpang mencapai 100 persen.

Kepala Terminal Poris Plawad Alwien Athena Alwie mengungkapkan, lonjakan penumpang sudah mulai terlihat sejak 23 April 2022 tercatat ada 1.002 penumpang dengan keberangkatan 221 bus.

Sedangkan pada 24 April 2022 ada 1.341 penumpang dengan 238 bus, dan 25 April 2022 tercatat 1.044 penumpang dengan keberangkatan 211 bus.

“Mulai H-7 memang pergerakan pemudik dengan bus sudah mulai terlihat. Biasanya penumpang hanya diangka 300-an dengan puluhan bus saja per harinya. Diperkirakan bisa terus meningkat dengan puncaknya pada 28-29 April bisa diangka 3 ribu penumpang dalam sehari,” ungkap Alwien di Terminal Poris Plawad, Selasa 26 April 2022.

Penumpang yang berangkat dari Terminal Poris Plawad didominasi oleh pemudik dengan tujuan Jawa Timur, Jawa Barat, Padang dan sejumlah kota lainnya di Sumatera Barat.

Alwien menyebu Terminal Poris Plawad memiliki 80 agen bus yang aktif, dan tidak menutup kemungkinan akan menambah armada bus jika terjadi lonjakan jumlah penumpang yang signifikan pada puncak arus mudik nanti.

“Pastinya, Terminal Poris Plawad berusaha memberikan fasilitas dan kenyamanan yang maksimal. Mulai dari pengecekan kelayakan bus hingga protokol kesehatan yang terus diperketat,” katanya.

Ia mengimbau para pemudik untuk terus menjaga protokol kesehatan dengan ketat, sehingga aktivitas mudik dapat berlangsung dengan lancar dan tetap sehat hingga pulang kembali.

“Terminal Poris Plawad pun terus memastikan seluruh armada bus yang beroperasi telah menjalankan prokes dari pemerintah. Begitu juga dengan protokol mulai dari cek suhu, cuci tangan, penyemprotan disinfektan, dan mewajibkan penumpang dan supir memakai masker,” pungkasnya.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill