Connect With Us

PPKM Lagi, Kapasitas Tempat Ibadah di Kota Tangerang Dibatasi 75 Persen

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 7 Juli 2022 | 15:13

Kegiatan membersihkan Masjid Al Azhom Tangerang dalam bentuk apresiasi menyambut bulan ramadan, Minggu (11/4/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, kegiatan keagamaan di Kota Tangerang akan dibatasi.

Hal ini menyusul keluarnya aturan Inmendagri terkait pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 2 untuk wilayah Jabodetabek.

"Tempat ibadah dapat mengadakan kegiatan peribadatan atau keagamaan berjemaah selama masa penerapan PPKM Level 2, dengan maksimal 75 persen kapasitas. Selain itu juga tetap wajib menerapkan protokol kesehatan lebih ketat dan memperhatikan ketentuan teknis dari Kementerian Agama," ujarnya, Kamis 7 Juli 2022.

Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang sedang menggodok peraturan wali kota (Perwal) terkait pengawasan PPKM Level 2. Selain itu, sosialisasi pun akan digencarkan ke masyarakat terkait protokol kesehatan.

"Kita lagi persiapan buat Perwal-nya. Nanti kita sosialisasikan ke masyarakat terkait PPKM ini," jelasnya.

Arief menuturkan, pihaknya juga akan menggencarkan pelaksanaan vaksinasi booster. Bahkan, dibuat undian berhadiah dalam kegiatan ini agar masyarakat terdorong untuk divaksin booster.

"Kita sampai bikin undian untuk masyarakat mau di-booster. Menurut saya itu untuk memaksimalkan, supaya lonjakan ini tidak signifikan naiknya," pungkasnya.

TEKNO
Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Senin, 12 Januari 2026 | 11:20

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) resmi memutus sementara akses aplikasi chatbot berbasis kecerdasan artifisial (AI) Grok.

KOTA TANGERANG
Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang merencanakan akan membangun Alun-alun Benda dengan mengusung konsep kawasan aerotropolis, yang menyajikan ikon utama berupa monumen dari pesawat terbang asli.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill