Connect With Us

Giliran Mahasiswa Tangerang Diminta Edukasi Masyarakat Cegah Wabah PMK

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 9 Juli 2022 | 16:09

Diskusi publik bertema 'Kebijakan dan Dampak Kesehatan Menjelang Idul Adha dari Wabah PMK.' (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Mahasiswa dianggap memiliki peran penting dalam mencegah wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) melalui edukasi kepada masyarakat.

Hal itu diungkapkan Pimpinan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Daerah Tangerang Selatan (Tangsel), Eka Febrianto dalam diskusi publik bertema 'Kebijakan dan Dampak Kesehatan Menjelang Idul Adha dari Wabah PMK.'

Menurutnya, perayaan Idul Adha tahun ini mendapat cobaan dengan munculnya wabah PMK yang menyerang hewan ternak. Sehingga, mahasiswa perlu turun tangan dalam mengambil peran.

"Maka, kita sebagai mahasiswa harus berperan aktif untuk membantu dan mengedukasi kepada masyarakat dalam menyukseskan pemotongan hewan kurban di sekitar lingkungan kita," ujarnya di Bintaro, Tangsel, Jumat 8 Juli 2022 malam.

Kepala UPTD Pusat Kesehatan Hewan Tangsel Pipit Surya Yuniar menyampaikan, bahwa pentingnya mengutamakan kebersihan dalam pemotongan hewan kurban.

Kebersihan, katanya, harus diterapkan, mulai dari tempat, ketersediaan air, sampai alat-alat yang digunakan dalam memotong hewan.

"Karena penyakit PMK ini memang tidak berdampak serius secara langsung kepada manusia, tetapi tidak baik juga memakan daging yang sudah terkena PMK," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill