Connect With Us

Terlibat Bentrok, Remaja di Ciledug Tangerang Tewas Dibacok

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 22 Agustus 2022 | 18:09

Ilustrasi Tawuran (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Seorang remaja berinisial HTC, 15, meninggal sia-sia usai terlibat bentrok antar kelompok di kawasan Parung Serab, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang. Korban meninggal setelah mengalami luka bacok.

Peristiwa maut tersebut terjadi pada Sabtu, 20 Agustus 2022, tepatnya di dekat SPBU Parung Serab dan Hotel Reddorz.

Adapun peristiwa ini berawal saat sekelompok remaja ini berkumpul di kawasan Kreo. Mereka yang melengkapan diri dengan senjata tajam (sajam) hendak mencari musuh atau lawan.

"Lalu mereka berputar, ada yang bawa senjata tajam untuk cari musuh," ujar Kapolsek Ciledug Kompol Noor Maghantara, Senin, 22 Agustus 2022.

Menurutnya, korban beserta kelompoknya pun sampai di depan Hotel Reddorz Parung Serab. Mereka menantang sekelompok lain dengan bersorak. Antar kelompok ini lalu terlibat duel.

"Nah dia (korban) panas-panasin di situ, dia mancing-mancing, ngacungin celurit, terus mau nyerang gitu. Kemudian si kelompok anak-anak itu lewat, mereka balik lagi terus nyerang yang di Reddorz," jelas Noor. 

Usai terlibat duel, akhirnya kelompok penyerang itu kabur dan meninggalkan HTC beserta BY-seorang pedagang angkringan yang terkena bacokan tetapi selamat. Nahas, kelompok lawan menghabisi dan mengeroyok HTC yang awalnya lebih agresif menyerang duluan. 

"Iya yang nyerang duluan (yang meninggal), ada CCTV-nya. Dia (HTC) ketinggalan lah ceritanya. Mungkin teman-temannya itu senjatanya ada yang jatuh lalu dipakai sama pihak yang Reddorz ini untuk menyerang balik, kena lah bacok di bagian dadanya (HTC)," paparnya. 

Dari rekaman CCTV, pihak kepolisian mengamankan 11 pemuda yang terlibat tawuran. Namun, pihak kepolisian belum menemukan pelaku yang membacok HTC.

"Korban masih SMP. Yang nyerang duluan anak-anak SMP ini, temannya ada yang diamankan juga. Sekitar 11 orang (diamankan). Kalau yang lukai penjaga angkringan sudah dapat, yang bacok sampai mati belum dapat," pungkas Noor. 

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill