Connect With Us

Soal Aset, Pemkot Gugat Pemkab Tangerang Ke MK

| Senin, 21 Februari 2011 | 17:00

Arief Rachadiono Wismansyah (tangerangnews / tangerangnews/dira)



TANGERANGNEWS-
Pemkot Tangerang tengah menyiapkan gugatan ke Mahkamah Konsitusi (MK) terkait tidak kunjungnya penyerahan aset-aset oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang. Langkah jalur hukum itu ditempuh karena, Pemkab Tangerang belum juga memberikan keputusan yang tetap sampai saat ini.

“Permasalah penyerahan aset-aset ini akan kita bawa ke Mahkamah Konsitusi karena sampai saat ini belum ada keputusan tetap kapan diserahkan ke Pemkot oleh Pemkab Tangerang, “kata Wakil Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, hari ini.

Arif menyatakan langkah jalaur hukum ini ditempuh karena sesuai dengan Undang –Undang No 2 tahun 1993 tentang Pembentukan Kota Tangerang. Disitu disebutkan dalam kurun waktu 2 tahun  terbentuknya Kota Tangerang, aset-aset milik Pemkab Tangerang yang ada di wilayah Kota  Tangerang harus sudah diserahkan. 

Namun, sampai saat ini belum juga menemukan titik terang meskin sudah beberapa kali melakukan pertemuan dengan panita khusus penyerahan aset DPRD Kabupaten Tangerang.  

Dari 30 titik lahan milik Pemkab Tangerang yang berada di Kota Tangerang, hanya baru satu aset diserahkan yaitu Ahmad Yani. Sedangkan aset-aset lain belum. “Bahkan informasi yang kita terima Pemkab Tangerang mau menjual aset-aset secara terbuka dengan lelang, “ujar Wakil Walikota. (DIRA DERBY)
SPORT
Persikota Tangerang Taklukkan Kartanegara FC dengan Skor 1-0

Persikota Tangerang Taklukkan Kartanegara FC dengan Skor 1-0

Jumat, 3 Mei 2024 | 19:33

Persikota Tangerang memastikan poin penuh dalam laga lanjutan 80 Besar Liga 3 Nasional.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill