Connect With Us

Jadi Contoh Generasi Muda, 780 Lansia di Tangerang Meriahkan HUT ke-78 RI

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 18 Agustus 2023 | 09:20

Para lansia di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang mengikuti lomba senam kreasi lansia, di Halaman Masjid Al Muhajirin, Kamis, 17 Agustus 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 780 lansia di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang memeriahkan kemerdekaan dengan mengikuti lomba senam kreasi lansia, di Halaman Masjid Al Muhajirin, Kamis, 17 Agustus 2023.

Camat Tangerang Yudi Pradana mengatakan, kegiatan lomba senam lansia ini merupakan hasil kerjasama dengan Yayasan Eka Lansia.

"Dengan ini, kemeriahan Kemerdekaan di Kecamatan Tangerang dilibatkan banyak pihak dan elemen, tak terkecuali para lansia. Terbukti, para lansia juga semangat dan antusias memeriahkan hari Kemerdekaan," ujarnya.

Menurut Yudi, semangat dan antusiasme para lansia dapat menjadi contoh bagi generasi muda dalam mengisi kemerdekaan.

"Kita harus belajar dan lebih semangat dalam Kemerdekaan negara kita. Tentu semangat tak harus dengan lomba-lomba saja, tapi semangat mengupgrade diri untuk kemajuan negara, Kota Tangerang, khususnya Kecamatan Tangerang," katanya.

Sutiah, 70, salah seorang lansia mengaku dapat terlibat dalam event senam kreasi dalam rangka HUT ke-78 RI tahun ini.

"Selain menyhatkan badan, kegiatan ini juga menjadi hiburan dan suntikan kebersamaan antar warga dan antar lansia," katanya.

Sebagai informasi, kegiatan senam kreasi khusus para lansia ini juga dimeriahkan dengan berbagai hadiah dan door prize berupa sepeda, uang tunai, peralatan rumah tangga, dan masih banyak lagi.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

PROPERTI
UI Nobatkan MGK Serang sebagai Perumahan Hijau di Banten

UI Nobatkan MGK Serang sebagai Perumahan Hijau di Banten

Sabtu, 22 November 2025 | 09:53

Perumahan Mulia Gading Kencana (MGK) Serang yang dikembangkan PT Infiniti Triniti Jaya mendapat predikat sebagai perumahan subsidi terbaik setelah menerima GreenCon Award untuk kategori Perumahan Hijau.

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill