Connect With Us

Pemkot Tangerang Teken Perjanjian Bantuan Infrastruktur Air Senilai Rp205 Miliar

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 3 Oktober 2023 | 19:48

Dirut Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang, Doddy Effendy, yang didampingi Direktur Air Minum, Anang Muchlis, Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman, dan Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie menandatangani perjanjian kerjasama Offtaker (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang memperoleh bantuan proyek infrastruktur air senilai Rp205 miliar.

Proyek bantuan ini didukung oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Direktorat Jenderal Cipta Karya, dan Direktorat Air Minum.

Dukungan tersebut melalui penandatanganan Perjanjian Penyediaan Air Minum Curah (Offtakers Agreement) dalam kerja sama proyek strategis nasional di bidang air minum.

Nantinya, akan dibangun Proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Karian-Serpong, di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Direktorat Jenderal Cipta Karya, dan Direktorat Air Minum.

Terkait pembuatan Dokumen Evaluasi Dampak (DED), saat ini tengah disusun oleh Balai Sarana dan Prasarana Propinsi Banten (BPPW). 

Proyek ini merupakan bagian strategis dari upaya pihak pusat untuk memenuhi kebutuhan air minum perpipaan.

"Ini akan membantu masyarakat wilayah timur Kota Tangerang, terutama di Kecamatan Larangan dan Ciledug," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang, Herman Suwarman dalam sambutannya, Selasa, 03 Oktober 2023.

Herman berharap, proyek ini dapat memberikan manfaat besar bagi penduduk setempat, khususnya dalam ketersediaan pasokan air minum curah.

Selain itu, perjanjian Offtakers ini diharapkan mendapat dukungan dari pemerintah pusat untuk pembangunan jaringan hilir sesuai dengan hasil pembahasan yang telah berlangsung. 

Saat ini, kata Herman, pihaknya telah menyiapkan lahan seluas 5600 m² di MetLand untuk mendukung kelancaran pelaksanaan proyek strategis nasional. 

"Semua ini menunjukkan komitmen kuat Pemkot dalam mewujudkan penyediaan air minum yang lebih baik untuk masyarakat," katanya.

Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti menuturkan, bantuan tersebut rencananya akan digunakan untuk membangun Reservoir 5000 m3, JDU, JDB, dan jaringan retikulasi dengan kapasitas 100 lps. 

Lanjutnya, pembangunan infrastruktur mulai dilaksanakan pada 2024 hingga 2025.

Diana menekankan, pihak-pihak terkait harus dapat menjamin keberlanjutan proyek serta kesinambungan kemanfaatan air minum curah bagi masyarakat.

SPORT
Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Minggu, 2 November 2025 | 16:51

Tangerang berhasil memperpanjang catatan positifnya menjadi delapan laga tak terkalahkan setelah bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Sabtu 1 November 2025, sore.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Minggu, 2 November 2025 | 16:21

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menjamin, gaji aparatur sipil negara (ASN) tidak akan terkena imbas pemangkasan dana transfer ke daerah (TKD) pada tahun anggaran 2026.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BISNIS
Jangan Lewatkan Festival Gawai Dayak 2025 di Hampton Square, Ada Tari, Kuliner, dan Pawai Budaya

Jangan Lewatkan Festival Gawai Dayak 2025 di Hampton Square, Ada Tari, Kuliner, dan Pawai Budaya

Minggu, 2 November 2025 | 16:29

Suasana Borneo kini hadir di Gading Serpong. Festival Budaya Gawai Forum Dayak Kalimantan Barat Jakarta (FDKJ) 2025 resmi digelar di Hampton Square Paramount Gading Serpong mulai 31 Oktober hingga 9 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill