Connect With Us

BNPB Kirim Helikopter Bantu Padamkan Kebakaran di TPA Rawa Kucing

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 20 Oktober 2023 | 20:15

Kebakaran hebat di TPA Rawa Kucing di Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, diduga akibat cuaca panas ekstrem tak kunjung padam hingga pukul 21.30 WIB, Jumat, 20 Oktober 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan mengirimkan satu unit helikopter waterbombing untuk membantu proses pemadaman kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Kelurahan Kedaung Wetan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Sabtu, 21 Oktober 2023.

"Helikopter waterbombing akan direposisi dari helikopter yang sedang bertugas di Jambi, untuk mempercepat proses pemadaman," ujar Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari.

Rencananya, helikopter waterbombing akan ditugaskan untuk membantu memadamkan sejumlah titik api yang masih membara di TPA Rawa Kucing.

Seperti diketahui, api melahap sekitar sepuluh hektare lahan TPA Rawa Kucing sejak Jumat, 20 Oktober 2023, sekira pukul 14.00 WIB.

Berdasarkan laporan Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BNPB, saat ini penyebab pasti kebakaran masih ditelusuri.

Namun, cuaca ekstrem dan panas yang sangat terik diduga membuat tumpukan sampah plastik menjadi sangat mudah terbakar. 

Sebanyak 36 unit pemadam kebakaran dan sekitar 450 orang terlibat proses pemadaman meski berlangsung sulit lantaran banyaknya barang-barang yang mudah terbakar di lokasi serta adanya angin kencang.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill