Connect With Us

Segera Direlokasi, Satpol PP Datangi Pedagang Pasar Anyar Tagerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 21 November 2023 | 21:13

Petugas Satpol PP melakukan sosialisasi relokasi kepada para pedagang di Pasar Anyar, Kota Tangerang, Senin, 20 November 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 20 personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang diterjunkan untuk memberikan sosialisasi terkait rencana relokasi kepada para pedagang di Pasar Anyar, Kota Tangerang.

Kepala Satpol PP Kota Tangerang Wawan Fauzi mengatakan, proses sosialisasi akan berlangsung selama tiga hari, terhitung sejak 20 hingga 22 November 2023 mendatang, berdasarkan hasil rapat koordinasi.

"Proses sosialisasi ini dilakukan untuk mensukseskan rencana revitaliasi Pasar Anyar dalam waktu dekat ini." ungkapnya Senin, 20 November 2023.

Wawan mengimbau agar para pedagang segera bersiap untuk direlokasi agar proses revitalisasi Pasar Anyar berjalan lancar dan rampung sesuai waktu yang telah direncanakan.

Selain itu, Wawan menegaskan pihaknya akan berupaya melakukan pendekatan yang humanis kepada para pedagang selama proses sosialisasi gabungan berlangsung.

"Intinya, kami menginformasikan kepada para pedagang untuk sesegera mungkin mempersiapkan diri untuk direlokasi selama proses revitalisasi Pasar Anyar berjalan," tutupnya.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

TANGSEL
Banjir di Tangsel Meningkat Jadi 24 Titik Akibat Cuaca Ekstrem

Banjir di Tangsel Meningkat Jadi 24 Titik Akibat Cuaca Ekstrem

Rabu, 9 Juli 2025 | 14:50

-Cuaca ekstrem dengan Hujan lebat yang mengguyur wilayah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sejak Senin 7 Juli 2025 sore, menyebabkan puluhan titik dilanda banjir.

KAB. TANGERANG
Jangan Anggap Remeh, Dokter Tangerang Sarankan Vaksinasi Flu Sebelum Liburan

Jangan Anggap Remeh, Dokter Tangerang Sarankan Vaksinasi Flu Sebelum Liburan

Rabu, 9 Juli 2025 | 10:24

Musim liburan sering kali identik dengan perjalanan jauh, aktivitas luar ruangan, dan jadwal padat bersama keluarga. Namun, tak sedikit yang lupa menjaga daya tahan tubuh, sehingga rentan terkena influenza.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill