Connect With Us

1.000 Anak Yatim di Kota Tangerang Diberi Santunan

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 28 November 2023 | 16:17

Seribu anak yatim di Kota Tangerang diberi santunan di Kantor MUI Kota Tangerang, Senin, 27 November 2023, dalam rangka penutupan Hari Guru Nasional tingkat Kota Tangerang 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 1.000 anak yatim di Kota Tangerang mendapat santunan dalam rangka penutupan Rangkaian Kegiatan HUT Ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) 2023 Tingkat Kota Tangerang.

Santunan ini diberikan secara simbolis oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Kantor MUI Kota Tangerang, Senin, 27 November 2023.

Para anak yatim yang menerima santunan berasal dari pelajar tingkat SD/SMP se-Kota Tangerang dengan didampingi oleh guru-gurunya.

Dalam sambutannya Arief menyampaikan apresiasi terhadap para tenaga pendidik di Kota Tangerang.

"Ini adalah wujud kepedulian yang luar biasa terhadap pendidikan di Indonesia," katanya.

Dia meminta agar para guru terus melakukan inovasi, terobosan serta kreativitas, untuk mendorong semangat belajar siswa. Terlebih, di era disrupsi seperti saat ini.

"Jangan sampai ada yang putus sekolah, kalaupun ada mohon kami diinformasikan agar kami bisa bantu fasilitasi," tutupnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill