Connect With Us

Jalan Penghubung Modernland dan Pinang Tangerang Dibuka

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 21 Desember 2023 | 05:08

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyingkirkan kayu dan bambu di jalan penghubung kawasan Modernlad dan Jalan Rasuna Said, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Rabu. 20 Desember 2023. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Akses jalan yang menghubungkan kawasan Modernland dengan Jalan Rasuna Said, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang akhirnya dibuka setelah sempat ditutup menggunakan penghalang berupa bambu dan kayu.

Dibukanya akses jalan tersebut dilakukan langsung oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat tanpa sengaja melintas di kawasan tersebut. Menurutnya, kondisi jalan terlihat sudah siap untuk digunakan.

"Udah bisa buat kendaraan ini jalannya, dibuka sekarang aja," ujar Arief pada Rabu, 20 Desember 2023.

Ditemani sejumlah kepala Perangkat Daerah Pemerintah Kota Tangerang, kayu dan bambu yang menghalangi akses jalan satu per satu disingkirkan agar nantinya mempermudah mobilitas antara masyarakat Kecamatan Pinang dan Tangerang.

Arief mengatakan, akses jalan sepanjang 180 meter itu diharapkan menjadi pilihan tambahan bagi warga, baik dari maupun menuju ke wilayah Kecamatan Pinang sehingga mengurangi kepadatan lalu lintas di Jalan Rasuna Said.

"Biar lebih cepet, nggak usah muter lagi sekarang mah," pungkas Arief.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill