Connect With Us

Warga Tangerang Masih Belum Bisa Move On dari Arief-Sachrudin

Redaksi | Minggu, 31 Desember 2023 | 21:11

Wali Kota dan Wakil Wali Kota periode 2018-2023, Arief R Wismansyah dan Sachrudin berpamitan kepada warga Kota Tangerang dalam Culinary Day di Taman Elektrik, kawasan Puspem Kota Tangerang, pada Selasa, 26 Desember 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Warga kota Tangerang masih belum bisa move on dari sosok Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2013-2023 Arief Wismansyah dan Sachrudin. Hal tersebut disampaikan Pengamat Kebijakan Publik Adib Miftahul menyikapi banyaknya netizen yang masih komen dan merindukan kedua sosok tersebut.

"Ini bukti kecintaan warga sama pimimpinya. Kayaknya mereka belum move on sama kepemimpinan mereka," ujar Miftahul Adib melalui sambungan telepon, Minggu (31/12).

Adib juga menyampaikan bahwa program-program yang dibuat oleh Arief-Sachrudin berdampak besar terhadap warga kota Tangerang. Seperti program Tangerang Cerdas, Sekolah Gratis, dan juga Bedah Rumah.

"Program-program mereka yang membuat masyarakat masih merindukan kedua sosok pemimpin tersebut," jelasnya.

Untuk itu Adib berharap agar pj Wali Kota bisa meneruskan program-program yang sudah berjalan di masa Arief-Sachrudin.

"Ini sekaligus tantangan besar bagi PJ. Ketika program capaiannya sudah bagus, harus bisa mengakselerasi secara suistainable,"

"Program yang sudah bagus harus dilanjutkan, dan yang kurang harus disempurnakan," imbuhnya.

Sebagai informasi akun milik Dinas Komunikasi dan Informatika dan Bagian Prokopim Pemkot Tangerang di Instagram yang biasa mengunggah aktivitas Arief-Sachrudin masih dibanjiri komentar dari warganet.

Meskipun akun kedua akun tersebut tidak mengunggah tentang aktivitas Arief-Sachrudin lagi warganet masih ramai berkomentar dan merindukan kedua sosok yang menjabat dua perioiede itu.

Ada juga yang menyampaikan harapan kepada Penjabat Wali Kota Nurdin agar melanjutkan program yang sudah berjalan pada era kepemimpinan Arief-Sachrudin.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill