Connect With Us

Hari Terakhir Bertugas, Arief-Sachrudin Pamit

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 22 Desember 2023 | 23:19

Arief dan Sachrudin berpamitan menghampiri para pegawai dengan suasana haru di Taman Elektrik Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat, 22 Desember 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Masa jabatan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dan Wakil Wali Kota Sachrudin akan berakhir pada 26 Desember 2023 mendatang, setelah selama dua periode atau 10 tahun memimpin Kota Tangerang.

"Hari ini merupakan apel terakhir saya bersama pak wakil (Sachrudin), tidak terasa sudah 10 tahun kita bekerja sama demi kota yang kita cintai ini," ucap Arief saat memimpin apel kebersamaan di Taman Elektrik Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat, 22 Desember 2023.

 Dalam kesempatan itu, Arief menyampaikan dirinya bersama jajaran pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang telah melakukan banyak hal seperti bedah rumah, menangani banjir, mengatasi kemiskinan, meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan, hingga pembangunan infrastruktur.

Selain itu, selama 10 tahun tercatat adanya penurunan angka kemiskinan pada 2021 dari 5,93 persen, menjadi 5,77 persen di tahun 2022. 

Tak hanya itu, Tingkat pengangguran Terbuka (TPT) dari 9,07 persen di tahun 2021 berhasil ditekan menjadi 6,79 persen di tahun 2023, kemudian Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) juga mengalami peningkatan dari minus (-) 6,92 persen pada 2021 menjadi 5,98 persen di tahun 2022.

Arief juga meminta maaf jika selama menjabat dinilai kerap banyak main tunjuk, main perintah, dan sebagainya. 

"Mungkin saja ada yang sakit hati dengan apa yang saya sampaikan. Secara pribadi saya minta maaf kepada bapak-ibu semua," ungkapnya.

Kata Arief, hal itu untuk memastikan agar segala usaha dan amanah yang dilakukan berjalan optimal.

Di akhir sambutan, Arief menitipkan Kota Tangerang kepada para pegawai agar terus membangun Kota Tangerang.

Hal senada juga diungkapkan oleh Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin. "Mudah-mudah kerja sama bersama kita selama ini," katanya.

Acara pun ditutup dengan momen Arief dan Sachrudin berpamitan menghampiri para pegawai dengan suasana haru.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill