Connect With Us

6 Kecamatan di Kota Tangerang Belum Didistribusikan Logistik Pemilu 2024

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 2 Februari 2024 | 12:25

Pendistribusian logistik Pemilu 2024 di Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak enam kecamatan di Kota Tangerang belum didistribusikan logistik untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Saat ini, baru tujuh kecamatan di Kota Tangerang yang telah menerima distribusi logistik Pemilu 2024, yakni Kecamatan Tangerang, Kecamatan Batuceper, Kecamatan Cipondoh, Kecamatan Neglasari, Kecamatan Larangan, Kecamatan Pinang, dan Kecamatan Karawaci.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Qori Ayatullah mengatakan, pengiriman distribusi logistik sebenarnya sudah dilakukan sejak 29 Januari 2024, lalu.

"Tentunya akan bertahap ke kecamatan lainnya jelang Pemilu nanti," ujarnya pada Kamis, 1 Februari 2024.

Qori menjelaskan, pendistribusian logistik Pemilu menggunakan armada dari PT Pos Indonesia dan dikirim ke GOR masing-masing kecamatan.

Adapun proses pengiriman dilakukan secara bertahap mulai dari kotak suara yang sudah terpacking dan tersegel, serta bilik pemilu.

Selain itu, personel Polres Metro Tangerang Kota dan Satpol PP, serta Bawaslu Kota Tangerang dilibatkan untuk mengawasi proses pendistribusian logistik Pemilu 2024.

"Semoga pengiriman dapat segera terselesaikan sebelum hari pemilu tiba," tukasnya.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:51

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat narkotika kelas kakap yang beroperasi di wilayah Jakarta dan Tangsel.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill