Connect With Us

Tingkatkan PAD, UPT Samsat Cikokol Tambah Jam Pelayanan

Fahrul Dwi Putra | Senin, 24 Juni 2024 | 14:18

UPT Samsat Cikokol melakukan upaya meningkatkan PAD Provinsi Banten dengan memberlakukan penambahan jam pelayanan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com–Dalam rangka mengoptimalkan pendapatan asli daerah (PAD), UPT Samsat Cikokol memberlakukan penambahan jam kerja pelayanan.

Penambahan jam pelayanan tersebut berlaku di Kantor UPT Samsat Cikokol dan beberapa gerai pelayanan lainnya, yakni Gerai Modernland, Gerai Sangiang dan Gerai Jatiuwung. 

Sekretaris Bapenda Provinsi Banten Rita Prameswari menjelaskan, melalui kebijakan ini nantinya pelayanan akan diberi perpanjangan waktu 1 jam kerja pada Senin hingga Jumat.

"Biasanya jam pelayanan dibuka mulai 08.00-14.00 WIB, kini diperpanjang hingga pukul 15.00 WIB," ujar Rita yang juga Plh Kepala UPT Samsat Cikokol dalam keterangannya, Senin, 24 Juni 2024.

Menurut Rita, kebijakan ini perlu dilaksanakan mengingat tingginya jumlah wajib pajak (WP) yang melakukan daftar ulang pajak kendaraan bermotornya di beberapa lokasi tersebut.

Ratih berharap, diterapkannya perpanjangan jam kerja pelayanan ini dapat meningkatkan antusiasme warga untuk menuntaskan kewajiban perpajakan kendaraan bermotornya.

Lebih lanjut, Samsat Cikokol juga membuka layanan secara mobile melalui Samsat Keliling (Samling) untuk menyasar ke sejumlah lokasi keramaian di Kota Tangerang seperti perumahan dan pasar. Layanan Ini dibuka mulai pukul 08.00 hingga pukul 14.00 WIB.

Tak hanya itu, terdapat juga layanan Samsat Kalong (Samlong), yang dibuka khusus untuk malam hari.

Adapun lokasinya berada di tugu jam kawasan Pasar Lama dan hanya dibuka 2 kali, yakni pada pekan pertama dan pekan terakhir di setiap bulannya.

Melalui berbagai upaya ini, kata Rita, diharapkan masyarakat lebih sadar terhadap kewajiban perpajakannya.

"Karena pajak itu sendiri untuk pembangunan di Provinsi Banten," pungkasnya.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

PROPERTI
Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Senin, 7 Juli 2025 | 11:29

Paramount Land melakukan serah terima unit komersial Verona Junction dan Sorrento Grande West kepada konsumen. Kedua produk komersial ini menjadi bagian dari kawasan strategis yang dijuluki sebagai The Most Vibrant Commercial di Gading Serpong.

NASIONAL
Belum Final, Menpan RB Sebut Kenaikan Gaji PNS 2025 Masih dalam Pembahasan

Belum Final, Menpan RB Sebut Kenaikan Gaji PNS 2025 Masih dalam Pembahasan

Kamis, 10 Juli 2025 | 18:50

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Rini Widyantini menyatakan rencana kenaikan gaji pegawai negeri sipil (PNS) tahun 2025 masih dalam tahap pembahasan bersama Kementerian Keuangan.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Jumat, 11 Juli 2025 | 20:13

Ratusan arsip inaktif milik Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Tangerang dimusnahkan di Ruang Aula Bandeng Dinas Perikanan, Gedung Usaha Daerah (GUD), Kabupaten Tangerang, Jumat 11 Juli 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill