Connect With Us

Pengukuhan Atlet Puslatcab Kota Tangerang: Semangat Juara Menuju Porprov 2026

Redaksi | Minggu, 30 Juni 2024 | 17:25

Atlet Puslatcab Kota Tangerang dikukuhkan di halaman Puspemkot Tangerang. Para atlet juga di-cover BPJS Ketenagakerjaan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com - Sebanyak 642 atlet Puslatcab Kota Tangerang dari berbagai cabang olahraga resmi dikukuhkan. Pengukuhan yang diikuti pelatih dan asisten pelatih berlangsung di lapangan apel Puspemkot Tangerang.

Pj Wali Kota Tangerang, Nurdin dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap para atlet yang telah berjuang keras meraih prestasi. 

Menurutnya, atlet Kota Tangerang baru saja menyelesaikan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Banten. Hasilnya cukup membanggakan Kota Tangerang sebagai juara umum. 

"Masih terasa di ingatan kita, bagaimana atlet dan pelatih bersungguh-sungguh di Popda Banten sehingga Kota Tangerang menjadi juara umum," ujar Nurdin. 

Para atlet ini adalah harapan masa depan Kota Tangerang dalam mengukir prestasi di tingkat regional maupun nasional dan internasional. "Semangat dan dedikasi kalian adalah inspirasi bagi kita semua," ujarnya.

Melalui pengukuhan ini, kata Nurdin, atlet Kota Tangerang akan lebih siap menyongsong Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten 2026 yang akan digelar di Kota Tangsel nanti. 

"Dengan kesiapan yang lebih matang dapat menjadi bekal untuk meraih prestasi. Semangat menjadi juara umum di Porprov Banten 2026," ujarnya. 

Ketua KONI Kota Tangerang Dirman menambahkan, pengukuhan ini bukan hanya sebagai formalitas. Melainkan sebagai awal dari perjalanan panjang para atlet menuju prestasi yang lebih tinggi yaitu Porprov Banten 2026.

"Dengan program latihan yang terstruktur dan dukungan penuh dari berbagai pihak, kami optimis para atlet Puslatcab Kota Tangerang akan mampu memberikan yang terbaik dalam setiap kompetisi," katanya.

Dengan pengukuhan ini, diharapkan para atlet Puslatcab Kota Tangerang dapat terus termotivasi dan berkomitmen untuk meningkatkan kemampuan mereka. 

"Semoga prestasi juara dapat diraih, membawa nama harum Kota Tangerang di berbagai ajang olahraga," sebut Dirman. 

Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan bahwa para atlet Puslatcab Kota Tangerang didaftarkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Hal ini guna menjamin keselamatan atlet baik saat latihan maupun pertandingan pada berbagai event. 

"Para atlet sekarang sudah tenang dan nyaman, karena sudah di-cover BPJS Ketenagakerjaan. Terus berlatih dari sekarang untuk menjadi juara di Porprov nanti," pungkas Dirman. 

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill