Connect With Us

Dikukuhkan Sekda, 135 Dewan Hakim Bertugas di MTQ XXIII Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 20 Oktober 2024 | 22:24

Sekda Tangerang mengukuhkan dewan hakim untuk Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXIII Tingkat Kota Tangerang tahun 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman secara resmi mengukuhkan 135 orang yang akan bertugas sebagai dewan hakim pada ajang Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXIII Tingkat Kota Tangerang tahun 2024. 

Pengukuhan ini dilakukan di Aula Akhlakul Karimah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Dalam kesempatan tersebut, Herman Suwarman berharap agar para dewan hakim yang telah mengucapkan sumpah dan janji dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan profesionalitas. 

Dengan demikian, penyelenggaraan MTQ XXIII Kota Tangerang yang akan berlangsung pada 19-22 Oktober 2024 diharapkan berjalan lancar dan sukses.

"Saya harap dapat melaksanakan tugas dengan profesional dan amanah, sehingga gelaran MTQ ini bisa berjalan sukses dan menghasilkan Qori dan Qoriah yang berkualitas," ungkap Herman dalam sambutannya.

Setelah pengukuhan, acara dilanjutkan dengan pembukaan orientasi bagi para dewan hakim yang akan bertugas di MTQ XXIII.

Herman juga menekankan, MTQ merupakan salah satu agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Pemkot Tangerang. 

Tujuannya adalah untuk membentuk dan meregenerasi masyarakat yang berpegang teguh pada nilai-nilai Al-Qur'an dari seluruh wilayah Kota Tangerang. 

Lebih lanjut, Herman berpesan kepada para dewan hakim untuk turut berperan aktif dalam mengembangkan pelatihan-pelatihan serta mendukung Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ). Hal ini bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang memiliki karakter Akhlakul Karimah di Kota Tangerang.

"Laksanakan tugas dengan amanah, semoga dilancarkan, dimudahkan, serta kegiatan MTQ nanti bisa berjalan sukses, meriah dan menjadikan keberkahan untuk kita semua," tutup Herman.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill