Connect With Us

Gaungkan Keberlanjutan, Nurdin Optimis ke Pemerintahan Baru Prabowo

Fahrul Dwi Putra | Senin, 21 Oktober 2024 | 22:44

Pj Wali Kota Tangerang Nurdin saat ditemui awak media, Senin, 21 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengaku optimis terhadap pemerintahan baru di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. 

Setelah pelantikan pada 20 Oktober 2024, lalu, Nurdin berharap besar agar arah kebijakan nasional yang digariskan dapat mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Tangerang.

"Semoga kepemimpinan mereka membawa kemajuan yang signifikan, terutama dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Tangerang," ujar Nurdin, kepada para awak media, di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin, 21 Oktober 2024.

Dalam kesempatan itu, Nurdin juga menyampaikan apresiasinya kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin atas kontribusi besar yang telah mereka berikan selama 10 tahun memimpin Indonesia. 

Menurutnya, banyak pencapaian positif yang telah dirasakan masyarakat selama periode kepemimpinan tersebut, terutama dalam hal pembangunan.

Di sisi lain, Nurdin menegaskan, Kota Tangerang siap terus bergerak maju, mendukung setiap kebijakan strategis yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo.

Ia meyakini bahwa dengan kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah, Kota Tangerang bisa berkontribusi lebih dalam pembangunan nasional yang berkelanjutan.

"Kami berkomitmen untuk mendukung arah kebijakan dan program-program yang digariskan oleh Bapak Presiden Prabowo, khususnya dalam pembangunan di Kota Tangerang," katanya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill