Connect With Us

Dinas Tata Kota Tangerang Godok Empat Titik Lahan RSU

| Senin, 25 Juli 2011 | 19:57

RSUD Kabupaten Tangerang terbakar, tampak sejumlah keluarga pasien sedang mengamati aksi petugas pemadam kebakaran dalam memadamkan api. Akibat kebaran itu RSUD mengalami kerugian mencapai Rp1 miliar (tangerangnews / tangerangnews/rangga)

TANGERANG-Empat titik lahan di wilayah pusat Kota Tangerang tengah digodok Dinas Tata Kota sebagai lokasi pembangunan Rumah Sakit Umum (RSU). Ke empat titik lahan tersebut antara lain, lahan di Jalan Gatot Subroto seluas 4 hektar, Jalan Lio Baru seluas 5 Hektar, Jalan Sultan Hasanudin seluas 4 hektar dan Jalan Jenderal Sudirman seluas 3 hektar.
 
Hal tersebut diungkapkan Kabid Pengadaan Lahan pada Dinas Tata Kota Tangerang  Yudit Daryadi, Senin (15/7). Ia menilai empat lokasi tersebut merupakan tempat yang startegis dan layak serta legalitas kepemilikan lahannya jelas.
 
“Kita masih membahas empat titik lahan ini. Memang kita melihat sudah proposional untuk membangun RSU tipe C di lahan tersebut. Idealnya lahan yang dibutuhkan memang 4 hektar. Namun, masih bisa disiasati dengan hanya 2-3 hektar saja,” katanya.
 
Menurut Yudit, jika pembahasan lahan ini selesai, selanjutnya akan langsung diusulkan dan akan dibahas secara bersama dengan dinas terkait. “Sekarang masih dalam kajian ketepatan lahan. Kalaus udah selesai akan kita bahas dengan Dinas Kesehatan,” tuturnya.
 
Sekretaris Dinas Kesehatan Wibisono menjelaskan, pihaknya masih menunggu hasil kajian kelayakan lahan yang dilakukan Dinas Tata Kota Tangerang. “Kita serahkan masalah lahan kepada Dinas Tata Kota Tangerang memang tupoksinya. Kita menunggu saja,” terangnya.(RAZ)

WISATA
Australia Barat Kembangkan Wisata Ramah Muslim, Tarik Wisatawan dari Indonesia

Australia Barat Kembangkan Wisata Ramah Muslim, Tarik Wisatawan dari Indonesia

Kamis, 6 November 2025 | 13:51

Australia Barat berupaya memperluas jangkauan wisatanya dengan menonjolkan konsep ramah Muslim yang semakin diminati wisatawan global. Wilayah ini menawarkan pengalaman lengkap bagi pelancong beragama Islam yang ingin berlibur tanpa khawatir

NASIONAL
DPR Minta Pemutihan BPJS Jangan Korbankan Peserta yang Disiplin Bayar Iuran

DPR Minta Pemutihan BPJS Jangan Korbankan Peserta yang Disiplin Bayar Iuran

Jumat, 7 November 2025 | 15:10

Rencana pemerintah untuk memberlakukan pemutihan atau penghapusan tunggakan iuran bagi sekitar 23 juta peserta BPJS Kesehatan kategori pekerja informal (BPU) disambut positif sebagai upaya meringankan beban masyarakat.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill