Connect With Us

Ketua DPRD Desak FM3 Ditutup

| Senin, 22 Agustus 2011 | 20:25

Herry Rumawatine Ketua DPRD Kota Tangerang (tangerangnews / rangga)



TANGERANG-Ketua DPRD Kota Tangerang, Herry Rumawatine mendesak agar Fm3 ditutup. Hal itu adalah buntut ditemukannya pria tewas bernama Eka gunawan Kosasih dalam keadaan bugil di kamar Hotel Transit FM3, Jalan MH Thamrin, Kelurahan Kebon Nanas, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Sabtu (20/8) malam lalu.
 
"Saya minta hotel FM 3 khususnya Transit agar segera ditutup, karena sudah menyalahgunakan izin operasional dan dengan adanya peristiwa ini bisa menjadi preseden buruk bagi citra Pemkot Tangerang di mata publik," ungkapnya Senin (22/8).

     Dijelaskannya, dirinya sebetulnya sudah lama mengetahui bahwa hotel FM 3 tersebut, digunakan sebagai tempat prostitusi terselubung. "Hotel itu kerap dijadikan tempat oleh pasangan mesum untuk melakukan hubungan intim, jelas itu tindakan yang tidak dibenarkan apalagi ini Kota Tangerang yang mempunyai semboyan Ahlakul Karimah yaitu cerdas, modern dan religius," jelasnya.

     Guna menindaklanjuti peristiwa ini pihaknya dalam waktu dekat ini akan segera melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke hotel FM 3 dan melakukan pemanggilan terhadap pihak manajemen hotel. "Kalau untuk sidak kami bisa lakukan kapan saja tapi untuk pemanggilan kami akan menentukan waktu yang tepat karena  saat ini sudah mendekati hari raya idul fitri, kemungkinan sehabis lebaran nanti akan kami panggil," tandasnya. (DRA)

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

KAB. TANGERANG
Kombes Pol Andi Muhammad Indra Jabat Kapolresta Tangerang

Kombes Pol Andi Muhammad Indra Jabat Kapolresta Tangerang

Senin, 7 Juli 2025 | 22:46

Tongkat komando Polresta Tangerang resmi berpindah tangan dari Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono ke Kombes Pol Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, pada Senin, 7 Juli 2025.

HIBURAN
Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 14:19

Fenomena LGBT kembali menjadi sorotan publik setelah sejumlah pasangan sesama jenis viral di media sosial.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill