Connect With Us

Jamaah Masjid di Nigeria Diberondong Tembakan, 18 Tewas

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 27 Oktober 2021 | 22:11

Ilustrasi penembakan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kelompok bersenjata menyerang jamaah yang sedang salat subuh di masjid kawasan Nigeria Utara. Akibatnya 18 orang jemaah masjid tersebut tewas.

Insiden itu terjadi pada Senin 25 Oktober 2021, di desa Mazakuka di wilayah pemerintah lokal Mashegu.

Sekitar pukul 05.00 WIB, gerombolan orang bersenjata menyerbu desa dan langsung menuju ke masjid, lalu menyerang para korban yang sedang beribadah.

Adnan Tukur, seorang penduduk daerah itu, mengatakan para penyerang menembak secara sporadis ke udara sebelum menembak para jemaah dari jarak dekat. Sementara yang lain melarikan diri dengan luka-luka.

Orang-orang bersenjata datang ke desa dengan konvoi sepeda motor untuk melakukan serangan.

“Kami tidak sadar, masih bingung dan kaget atas serangan itu. Sejauh ini, kami telah menghitung 17 hingga 18 jasad,” ucap dia, seperti dilansir dari Suara, Rabu 27 Oktober 2021.

Komisaris Polisi Niger Monday Kuryas, yang mengkonfirmasi perkembangan tersebut, mengatakan tujuh jemaah lainnya juga diculik dari masjid.

Dia mendesak warga masyarakat untuk membantu aparat keamanan dengan informasi agar dapat menangkap para pelaku.

“Kami siap tempur untuk menghadapi segala bentuk unsur kriminal selama penduduk yang baik akan memberikan informasi yang kredibel,” terang dia. 

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill