Connect With Us

Nyeleneh, Starbucks Cina Punya Menu Kopi Aroma Babi

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 22 Februari 2024 | 11:21

Menu kopi beraroma babi Starbucks di Cina (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Starbucks baru-baru ini meluncurkan kopi latte beraroma babi spesial Tahun Baru Imlek pada 10 Februari 2024, lalu.

Sebelumnya, Starbucks Reserve Roastery di Shanghai Cina telah mengumumkan menu kopi beraroma babi melalui akun media sosial resminya pada 5 Februari 2024.

Melansir dari Business Insider, menu edisi terbatas bernama Lucky Savory Latte ini disajikan dengan sepotong daging babi tusuk yang diletakkan di atas cangkir.

Dalam pernyataannya, Starbucks menyebut minuman ini perpaduan antara espresso dan saus "Dongpo pork," yakni daging babi yang dibumbui. Selain itu, susu steamed ditambahkan ke minuman sebelum diteteskan dengan lebih banyak saus babi.

Kopi beraroma babi tersebut dibanderol dengan harga 67 Yuan Cina atau sekitar Rp147 ribu.

Minuman unik itu pun viral di media sosial Cina dan menuai berbagai tanggapan, beberapa menilai rasanya lezat dan manis, sementara warga lainnya menyebut menu tersebut tampak menjijikkan.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill