Connect With Us

Ingat! Pada Jam Ini KRL Tidak Berhenti di Tanah Abang

Redaksi | Senin, 3 Mei 2021 | 09:42

Stasiun Tanah Abang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Warga Tangerang yang hendak ke Tanah Abang, Jakarta Pusat dengan kereta rel listrik (KRL) hendaknya memperhatikan ketentuan baru. Pasalnya, mulai hari ini KRL tidak akan berhenti di Stasiun Tanah Abang pada pukul 15.00 hingga 19.00 WIB.

 

Kebijakan baru ini berlaku setelah imbas kerumunan yang hendak membeli baju Lebaran di Pasar Tanah Abang pada akhir pekan kemarin.

 

"Mulai hari Senin 3 Mei 2021 Stasiun Tanah Abang tidak melayani pengguna keluar/masuk stasiun pada pukul 15.00-19.00," kata Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo, seperti dilansir dari Detikcom, Senin  (3/5/2021).

Adapun pelayanan penumpang dari Rangkasbitung, Parung Panjang hingga Serpong, hanya sampai di Stasiun Palmerah. Kemudian untuk penumpang dari arah Bogor, Depok, Nambo-Angke hingga Jatinegara PP tidak akan melayani naik turun penumpang dari Stasiun Tanah Abang.

 

Aturan ini tidak diterapkan permanen, namun akan dievaluasi di kemudian hari. Dishub DKI Jakarta akan menyesuaikan dengan data dan respons pengguna setiap harinya.

 

VP Corporate Communications PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Anne Purba menjelaskan perihal penyesuaian perjalanan KRL yang tidak lagi berhenti di Stasiun Tanah Abang pada pukul 15.00-19.00 WIB.

 

Hal itu karenakan KCI mencatat adanya peningkatan pengguna KRL. Tercatat pada Sabtu (1/5/2021), situasi Stasiun Tanah Abang ramai didatangi para pengguna KRL musiman yang hendak menuju dan dari Pasar Tanah Abang. Lalu keramaian ini berlanjut pada pada Minggu (2/5/2021).

 

“KAI Commuter mencatat penguna KRL yang masuk di Stasiun Tanah Abang untuk mengggunakan KRL hingga pukul 17.00 WIB tercatat 37.349 pengguna," kata Anne Purba, Minggu (2/5/2021).

 

Karerna itu, kebijakan ini diterapkan untuk menekan laju penyebaran COVID-19. Sebab, kepadatan penumpang di Stasiun Tanah Abang menjelang masa larangan mudik Lebaran tahun ini terus meningkat.

 

"Sebagai antisipasi penyebaran COVID-19 dari adanya kepadatan di kawasan Tanah Abang menjelang masa larangan mudik dan libur Hari Raya Idul Fitri, mulai Senin 3 Mei 2021 Stasiun Tanah Abang tidak melayani naik turun pengguna KRL pada pukul 15.00-19.00 WIB," katanya.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

NASIONAL
Ditkrimsus Polda Metro Jaya Tuntaskan 518 Kasus Sepanjang 2025, Nilai Barbuk Terbesar Capai Rp4,2 Triliun

Ditkrimsus Polda Metro Jaya Tuntaskan 518 Kasus Sepanjang 2025, Nilai Barbuk Terbesar Capai Rp4,2 Triliun

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:36

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya menutup tahun 2025 dengan capaian penyelesaian kasus sebanyak 518 perkara. Jumlah tersebut melampaui laporan masuk tahun ini yang sebanyak 383 laporan.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill