Connect With Us

Rahasia Dibalik Amalan Puasa di Bulan Sya'ban Sesuai Anjuran Sunah Nabi Muhammad

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 22 Februari 2023 | 14:50

Ilustrasi buka puasa (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Memasuki bulan Sya'ban 1444 tahun Hijriah bertepatan dengan hari ini, Rabu 22 Februari 2023, umat muslim seluruh dunia akan mulai melakukan amalan tertentu.

Sya'ban merupakan salah satu dari bulan mulia yang dicintai oleh Nabi Muhammad SAW. Selain itu, pada bulan ini juga catatan amal perbuatan manusia diserahkan kepada Allah SWT.

Pada bulan Sya'ban pun dikenal salah satu malam mulia yakni malam Nisfu Sya'ban yang jatuh pada pertengahan bulan.

Diriwayatkan, Nabi Muhammad SAW pun gemar berpuasa ketika memasuki bulan Sya'ban, karena itulah banyak umat muslim yang mulai berbondog-bondong melaksanakan amalan tersebut di bulan ini.

Pendakwah muda Ustaz Adi Hidayat mengatakan, puasa disebut-sebut sebagai salah satu amalan tingkat tinggi yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW.

"Dalam puasa kita akan terbiasa menjaga dua hal, satu menjaga amal saleh kita supaya konsisten ditingkatkan karena itu saat puasa kita senang baca Al-Qur'an dan senang sedekah, itu sudah otomatis," jelasnya.

Selain itu, puasa dapat menjadi sarana menjaga diri untuk tidak beramal salah. Oleh karena itu, orang-orang yang berpuasa akan cenderung menjaga diri dari perbuatan maksiat.

"Minimal dia (orang berpuasa) takut batal puasanya, karena itu orang puasa itu amalannya cenderung baik. Nah, kalau sudah baik (catatan amal manusia) disampaikan kepada Allah dalam keadaan yang terbaik," imbuhnya.

Adi Hidayat menuturkan, terdapat alasan Nabi Muhammad SAW terbiasa melaksanakan puasa di bulan Sya'ban yang telah beliau sampaikan dan ajarkan.

"Beliau terbiasa menunaikan puasa itu salah satunya, rahasia terbesarnya di angkat disampaikannya amalan langsung seorang hamba," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 November 2025 | 19:25

Kejutan besar terjadi di acara Media Gathering DPRD Kota Tangerang yang digelar di Situ Cileunca, Bandung, Selasa 4 November 2025.

SPORT
Prediksi Skor PSBS Biak vs Persita Tangerang BRI Super League 2025/2026

Prediksi Skor PSBS Biak vs Persita Tangerang BRI Super League 2025/2026

Selasa, 4 November 2025 | 20:16

Pendekar Cisadane kembali bersiap melakoni laga tandang berat dalam lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026. Tim asuhan pelatih Carlos Pena akan menantang PSBS Biak di Stadion Maguwoharjo, Kamis, 6 November 2025.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

TEKNO
Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Senin, 3 November 2025 | 19:39

Di tengah era serba digital dan dominasi ponsel pintar, penggunaan telepon kabel ternyata belum sepenuhnya punah di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill