Connect With Us

Tidak Batalkan Puasa, PMI Kabupaten Tangerang Ajak Warga Tetap Donor Darah

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 15 April 2022 | 23:30

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang menggelar safari donor. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dalam rangka memenuhi kebutuhan stok darah selama bulan Ramadan dan menjelang hari Raya Idul Fitri, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang menggelar safari donor di 29 kecamatan.

Kepala Unit Donor Darah PMI Kab Tangerang, dr Zaenal Muttaqien menjelaskan, pelaksanaan kegiatan donor darah yang dilakukan oleh PMI Kabupaten Tangerang ini tidak mengganggu masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa.

Pasalnya, pada momentum di bulan yang penuh berkah ini masyarakat diajak untuk berbuat kebaikan dengan mendonorkan darahnya bagi yang membutuhkan.

"Donor darah pada saat puasa tidak membatalkan puasa. Malah, setelah donor badan akan terasa lebih fit," katanya, Jumat 15 Jumat 2022.

Zaenal juga mengatakan, antusiasme masyarakat untuk mengikuti safari donor ini dikatakan cukup tinggi.

Hal tersebut dapat dilihat dengan banyaknya masyarakat yang datang ke kegiatan safari donor, salah satunya di Taman Ide Kecamatan Tigaraksa.

"Antusiasme masyarakat sangat tinggi. Terbukti pada kegiatan safari donor di Taman Ide ini terkumpul sebanyak 45 kantong darah," ungkapnya.

Ia melanjutkan, setelah mendonorkan darahnya, masyarakat juga mendapatkan bingkisan berupa sembako, takjil dan juga Al-Quran.

"Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat yang sudah mau berbagi di bulan yang penuh berkah ini. Kami hanya bisa memberikan sedikit bingkisan yang diharapkan dapat berguna bagi masyarakat," pungkasnya.

Membenarkan pernyataan tersebut, seorang pendonor dari Kecamatan Tigaraksa, Said mengatakan dirinya sudah empat kali melakukan donor darah. Ia pun mengaku masih dalam keadaan kondisi yang sehat.

"Kegiatan donor darah di sini sangat bermanfaat, selain kita berbuat kebaikan mendonorkan darah kita juga mendapatkan sembako dan Al-Qur'an," kata Said.

Ia berharap, ke depan PMI bisa memberikan inovasi lain, seperti kebutuhan masyarakat yang saat ini mahal yaitu minyak goreng atau kebutuhan pokok lain.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill