Connect With Us

Jokowi Akui Jadi Jembatan Politik Usai Undang Surya Paloh ke Istana

Fahrul Dwi Putra | Senin, 19 Februari 2024 | 11:48

Presiden Joko Widodo bertemu Ketua Umun Partai Nasdem Surya Paloh. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) menyebut dirinya sebagai jembatan politik usai mengundang Ketua Umun Partai Nasdem Surya Paloh ke Istana Negara, pada Minggu, 18 Februari 2024.

"Sebetulnya, saya itu hanya menjadi jembatan. Yang paling penting kan nanti partai-partai," ujar Jokowi usai meresmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara di Jakarta, Senin, 19 Februari 2024.

Dalam kesempatan itu, dirinya menyebut tak hanya menjadi jembatan antara Surya Paloh dan Prabowo, melainkan juga ke seluruh partai politik.

"Saya ingin menjadi jembatan untuk semuanya, urusan politik itu urusan partai-partai," ucap Jokowi.

Terkait PDI Perjuangan yang menyatakan siap menjadi oposisi pemerintah, Jokowi enggan berkomentar banyak.

"Ditanyakan saja kepada beliau-beliau yang ada di PDI Perjuangan," kata Jokowi kepada wartawan.

Usai meresmikan RS Pusat Pertahanan Negara, selanjutnya Jokowi menuju ke Kawasan Tandon Ciater, Tangerang Selatan (Tangsel) untuk menyalurkan bantuan pangan cadangan pemerintah.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANTEN
10 Ribu Karyawan di Banten di-PHK, Kemnaker Ungkap Penyebabnya

10 Ribu Karyawan di Banten di-PHK, Kemnaker Ungkap Penyebabnya

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:30

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mencatat lonjakan pemutusan hubungan kerja sepanjang 2025 yang mencapai lebih dari 88 ribu orang secara nasional. Angka tersebut meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang berada di kisaran 77 ribu pekerja.

KAB. TANGERANG
Ribut di Tol Arah Gading Serpong Berujung Pemukulan, Korban Lapor Polisi

Ribut di Tol Arah Gading Serpong Berujung Pemukulan, Korban Lapor Polisi

Kamis, 22 Januari 2026 | 11:27

Insiden keributan antar pengendara terjadi di ruas tol dari arah Kebon Jeruk menuju Gading Serpong saat kondisi hujan. Peristiwa tersebut berakhir dengan dugaan pemukulan yang menyebabkan salah satu pengendara mengalami luka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill