Connect With Us

780.679 Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Jabotabek saat Libur Waisak 2024

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 23 Mei 2024 | 09:13

Ilustrasi kendaraan di Gerbang Tol Cikupa, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 780.679 kendaraan meninggalkan wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jabotabek) selama libur panjang Hari Raya Waisak 2024.

Kenaikan yang diprediksi ialah mencapai enam persen dari volume lalu lintas normal.

Marketing & Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani mengatakan, jumlah tersebut merupakan akumulasi dari empat gerbang tol utama (GT) yakni GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utara (arah Trans Jawa), dan GT Kalihurip Utama (arah Bandung).

Dijelaskan Faiza, distribusi kendaraan menuju beberapa arah, yakni arah timur ke Trans Jawa dan Bandung sebanyak 345.834 kendaraan, sementara ke arah barat atau Merak sebanyak 237.373 kendaraan, kemudian ke arah selatan, yakni Puncak sebanyak 197.472 kendaraan.

Faiza memastikan, pihak Jasa Marga akan merespons dengan memberikan layanan optimal operasi jalan tol Jasa Marga Group.

"Terutama di ruas jalan tol yang berpotensi menjadi destinasi wisata favorit pengguna jalan saat libur panjang di antaranya Jalan Tol Jagorawi untuk ke arah Puncak dan sekitarnya, serta Jakarta-Cikampek dan Cipularang untuk yang menuju arah Trans Jawa dan Bandung," tutupnya.

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Minta Perusahaan Bantu Operasional 60 Koperasi Merah Putih Lewat CSR

Bupati Tangerang Minta Perusahaan Bantu Operasional 60 Koperasi Merah Putih Lewat CSR

Minggu, 16 November 2025 | 18:33

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid, secara resmi membuka Gerai Koperasi Merah Putih di Kelurahan Medang, Kecamatan Pagedangan pada Minggu 16 November 2025.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill