Connect With Us

Iduladha 1445 Hijriah, PLN Potong 2.458 Hewan Kurban untuk Dibagikan ke Seluruh Indonesia 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 18 Juni 2024 | 23:23

Proses pemotongan hewan kurban dari PT PLN (Persero) untuk didistribusikan ke seluruh Indonesia, Senin, 17 Juni 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 2.458 hewan kurban, terdiri dari 1.243 ekor sapi, 1.202 ekor kambing, dan 13 ekor kerbau, didistribusikan kepada masyarakat tidak mampu di seluruh Indonesia untuk Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, pada Senin, 17 Juni 2024. 

Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN bertajuk Tebar Berkah Daging (TBD).

Menurut Darmawan, pembagian daging kurban setiap tahun ini merupakan ungkapan syukur atas keberhasila PLN memberikan pelayanan kelistrikan di Indonesia. 

Ia juga berharap kegiatan ini dapat membawa kebahagiaan dan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

Selain itu, program ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara PLN dan masyarakat, tidak hanya melalui layanan kelistrikan tetapi juga melalui berbagai program sosial.

"Program seperti ini akan terus ditingkatkan di berbagai sektor mulai dari sosial, ekonomi. lingkungan, keagamaan, hingga pendidikan," kata Darmawan.

Sementara itu, Ketua Umum YBM PLN Sulistyo Biantoro menjelaskan, tujuan utama program TBD adalah membantu masyarakat dhuafa merayakan Idul Adha dengan daging kurban. Hal ini tercermin dalam tema TBD tahun ini, yaitu "Bagikan Kebaikan Hadirkan Kebahagiaan".

Dijelaskan Sulistyo, distribusi daging kurban akan dilakukan merata ke berbagai daerah di Indonesia, dari Aceh hingga Papua, sehingga kerja sama dengan masyarakat setempat diharapkan dapat memastikan manfaatnya sampai kepada yang berhak.

"Oleh karena itu, melalui program ini, kami ingin memastikan bahwa saudara-saudara kita yang kurang mampu juga dapat merasakan kebahagiaan dan keberkahan Iduladha," tukasnya.

NASIONAL
Bedah Onkoplastik, Kombinasi Medis dan Estetika Bagi Pasien Kanker Payudara

Bedah Onkoplastik, Kombinasi Medis dan Estetika Bagi Pasien Kanker Payudara

Rabu, 12 Februari 2025 | 21:42

Kanker payudara masih menjadi salah satu tantangan terbesar dalam kesehatan perempuan di Indonesia. Rabu 12 februari 2025.

MANCANEGARA
Jam Hitung Mundur Kiamat Bakal Diatur Ulang Lagi Mulai 28 Januari 2025

Jam Hitung Mundur Kiamat Bakal Diatur Ulang Lagi Mulai 28 Januari 2025

Rabu, 22 Januari 2025 | 11:19

Para ilmuwan dari Bulletin of Atomic Scientists (BAS) akan kembali mengatur ulang Jam Kiamat pada 28 Januari 2025. Jam ini sebetulnya merupakan simbolis sekaligus pengingat akan ancaman besar yang mengintai umat manusia

TANGSEL
Acungkan Sajam ke Warga, Gerombolan Gangster Ditangkap di Alam Sutera

Acungkan Sajam ke Warga, Gerombolan Gangster Ditangkap di Alam Sutera

Rabu, 12 Februari 2025 | 23:06

Segerombolan remaja diduga gangster ditangkap polisi saat berbuat onar di Jalan Raya Serpong, Kelurahan Pakulonan, Kecamatan. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

BANDARA
4 Porter di Bandara Soetta Curi 15 Jam Tangan Mewah Modus Dodos Koper, Beraksi Sejak 2019

4 Porter di Bandara Soetta Curi 15 Jam Tangan Mewah Modus Dodos Koper, Beraksi Sejak 2019

Rabu, 12 Februari 2025 | 16:01

Aparat Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menangkap empat porter yang mencuri barang penumpang di kawasan pergudangan Kargo PT JAS.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill