Connect With Us

Waspada Penipuan, PLN Beri Tips Aman Layanan Kelistrikan 

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 14 Juli 2024 | 12:02

Tampilan aplikasi PLN Mobile. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten mengimbau masyarakat agar waspada terhadap berbagai penipuan yang mengatasnamakan PLN. 

Untuk mencegah penipuan dan mendapatkan informasi serta layanan resmi, masyarakat diminta untuk selalu menghubungi PLN melalui Aplikasi PLN Mobile atau Contact Center 123.

General Manager PLN UID Banten Abdul Mukhlis menyampaikan, penipuan yang mengatasnamakan PLN masih marak terjadi. 

Modus penipuan ini beragam, mulai dari permintaan untuk mengunduh aplikasi tertentu, survei berhadiah, hingga petugas palsu yang datang ke rumah pelanggan meminta pembayaran di luar ketentuan resmi. 

Terbaru, penipu mencantumkan nomor telepon palsu dengan membuat titik lokasi alamat kantor PLN di mesin pencarian daring.

"Kami mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan selalu memastikan bahwa informasi atau permintaan yang diterima berasal dari sumber resmi PLN. Seperti salah satunya menghubungi PLN lewat Aplikasi PLN Mobile, kita bisa lacak permohonan atau pengaduan lewat aplikasi dan yang paling penting PLN tidak pernah punya nomor telepon selain 123," kata Abdul Mukhlis.

Abdul Mukhlis menekankan bahwa seluruh layanan PLN tidak pernah memungut biaya di luar ketentuan dan semua transaksi pembayaran dilakukan melalui sistem Payment Point Online Bank (PPOB).

Untuk menjamin keamanan dan kenyamanan dalam bertransaksi, Abdul Mukhlis memberikan beberapa tips berikut.

1. Menggunakan Aplikasi PLN Mobile

Pelanggan dapat mengakses layanan kelistrikan secara resmi melalui Aplikasi PLN Mobile yang tersedia di platform Android dan iOS. 

Dengan aplikasi ini, pelanggan dapat melaporkan gangguan, memeriksa tagihan, dan mengajukan permintaan layanan lainnya dengan mudah dan aman.

2. Menghubungi Contact Center 123

Pelanggan dapat menghubungi PLN melalui Contact Center 123, Twitter @pln_123, Facebook PLN 123, dan Instagram pln123_official untuk mendapatkan informasi, mengajukan pengaduan, atau mengakses layanan kelistrikan lainnya.

3. Memverifikasi Identitas Petugas

Petugas resmi PLN selalu dilengkapi dengan surat tugas, tanda pengenal, alat pelindung diri (APD), dan seragam kerja. PLN tidak pernah meminta pembayaran langsung di rumah pelanggan.

Jika ada oknum yang mengaku sebagai petugas PLN dan meminta pembayaran di tempat, pelanggan diimbau untuk segera melaporkannya melalui Contact Center 123 atau aplikasi PLN Mobile.

"Kami terus berupaya memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dan memastikan bahwa semua layanan yang diberikan oleh PLN bersifat transparan dan dapat dipercaya," pungkasnya.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

KOTA TANGERANG
Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:49

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell di wilayah Kota Tangerang kembali tidak tersedia. Salah satunya di kawasan Cipondoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill