Connect With Us

Gagal Lolos Piala Asia 2023 Usai Dicukur Malaysia, Timnas U-17 Dibubarkan

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 10 Oktober 2022 | 12:02

Timnas Indonesia U-17. (Antara/Aditya Pradana Putra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Timnas U-17 Indonesia gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023 setelah kalah 1-5 dari Malaysia dalam laga terakhir Grup B pada Minggu, 9 Oktober 2022 malam.

Meski menempati posisi kedua di grup dan sempat dua kali menang telak, Tim Garuda Muda gagal masuk dalam enam runner-up terbaik dari 10 grup yang ada.

Arkhan Kaka dan kawan-kawan pun harus puas dengan hasil yang didapatkan meskipun cukup mengecewakan. 

Bima Sakti memastikan bahwa perjuangan para pemain ini telah berakhir di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Oleh karena itu, setelah ini para pemain akan langsung dibubarkan dan dikembalikan ke klub masing-masing.

Apalagi setelah ini Bima langsung fokus ke ajang Asian Youth Games (AYG) 2022 di China pada Desember mendatang.

Mantan pemain timnas Indonesia itu memang sudah mendapat kepercayaan untuk memimpin tim di ajang AYG 2022.

“Setelah ini ada jadwal Asian Youth Games di China,” ujar Bima Sakti kepada awak media dilansir dari BolaSport.com pada Senin, 10 Oktober 2022.

Baca juga: Eksklusif: Perjalanan Ridho Al Ikhsan Pemain Timnas Asal Tangerang Bawa Indonesia Juara Piala AFF U-16

“Sementara untuk ini kami akan kembalikan ke klub masing-masing,” ucapnya.

Bima tak lupa meminta para pemain agar tak merasa putus asa. Perjuangan mereka untuk sampai saat ini sudah bagus, hanya saja kemenangan memang belum berpihak kepada skuad Garuda Asia.

Oleh karena itu, Bima meminta para pemain tetap bangkit dan tak merasa menyerah.

“Persiapan sudah satu bulan lebih, mereka harus bangkit. Tidak boleh putus asa,” kata Bima.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

BANTEN
Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:49

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten mencatat perkembangan signifikan pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah Provinsi Banten sepanjang 2025

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill