Connect With Us

Porprov VI Banten, Anggota DPRD Dukung Perjuangan Tim E-Sport Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 22 November 2022 | 18:09

Anggota Komisi I DPRD Kota Tangerang Theresia Megawati Wijaya berswafoto dengan atlet E-Sport Kota Tangerang. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Anggota Komisi I DPRD Kota Tangerang Theresia Megawati Wijaya tampak menghadiri pergelaran Porprov VI Banten Cabor E-sport di Mall @Alam Sutera, Selasa, 21 November 2022.

Kedatangannya itu untuk mendukung para atlet e-sport Kota Tangerang agar mampu meraih prestasi terbaik di ajang olahraga empat tahunan tersebut.

Theresia Megawati Wijaya, yang juga Ketua Pengurus Besar E-Sport Indonesia (PBESI) Kota Tangerang mengatakan, E-sports Kota Tangerang siap meraih medali emas dalam Porprov VI yang diadakan di Mall @Alam Sutera. 

"Semoga perjuangan para atlet dalam latihan dan persiapan membuahkan hasil kemenangan bagi Kota Tangerang," ujarnya.

BACA JUGA: Berkenalan dengan Vavioline Charles, Atlet Basket Cantik Tangsel di Porprov VI Banten

Dari 4 nomor perlombaan yaitu PUBG, Free Fire, Mobile Legend dan PES, dirinya menargetkan dapat medali emas di setiap nomor.

Dirinya yang anggota DPRD Kota Tangerang dari Partai PSI siap mendukung dan mensupport perkembangan olahraga ini yang saat ini banyak digandrungi terutama kalangan milenial.

"Kami terus mensupport dan memberikan dukungan penuh agar mereka terus mengembangkan diri untuk mengharumkan nama Kota Tangerang di tingkat provinsi, nasional bahkan Internasional nantinya," pungkasnya.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

NASIONAL
Siapkan Perpres Baru, Pemerintah Bakal Awasi Distribusi LPG 3 Kg Sampai ke Pengecer

Siapkan Perpres Baru, Pemerintah Bakal Awasi Distribusi LPG 3 Kg Sampai ke Pengecer

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:27

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)sedang memfinalisasi aturan baru mengenai tata kelola distribusi LPG 3 kilogram.

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill