Connect With Us

Bertarung Sengit, Persita Tangerang Dibungkam Bali United

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 6 Desember 2022 | 11:16

Persita Vs Bali United. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Persita Tangerang harus menerima kekalahan setelah kebobolan tiga gol oleh Bali United dalam laga lanjutan Kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2022/2023, yang digelar di Stadion Manahan Solo, Senin 5 Desember 2022. malam.

Dalam pertandingan itu, Pendekar Cisadane mencatat dua gol yang diciptakan oleh Muhammad Ridho di menit 55 dan di menit 72, melalui sundulan maut Agustin Catttaeo.

Menghadapi juara bertahan, Persita Tangerang tampil cukup apik dengan memberikan perlawanan sengit, kedua tim saling serang memenangkan pertandingan.

Pada babak pertama Persita lebih dulu kebobolan pada menit 21 melalui sundulan kepada M Rahmat, setelah memanfaatkan umpan silang dari Eber Bessa, kedudukan menjadi 1-0.

Tidak tinggal diam, tendangan keras Muhammad Ridho kemudian mengobrak abrik gawang Bali United, sehingga kedudukan menjadi 1-1.

Tak berselang lama, Persita Tangerang kembali kebobolan pada menit 58 melalui tendangan kaki Eber Bessa, yang memanfaatkan umpan dari belakang yang dilakukan Ricky Fajrin, sehingga membuat Bali United kembali unggul 2-1.

Agustin Catttaeo membalas serangan dengan mencetak gol lewat sundulan kepala pada menit 72, skor kembali seri 2-2.

Pertarungan sengit terus berlangsung, kedua tim tampak enggan mengalah. Kemudian, Bali United mendapat hadiah penalti menit 88, setelah kiper Persita Dhika Bhayangkara, melakukan pelanggaran di dalam kotak terlarang.

Tendangan penalti dieksekusi dengan matang oleh pemain Bali United, serangan bola itu tak mampu di halau oleh kiper Persita Dhika Bhayangkara. Sampai peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, kedudukan 3-2 atas keunggulan Bali United tetap bertahan.

Melansir dari antaranews.com, Selasa 6 Desember 2022, Pelatih Persita Tangerang Alfredo Vera mengatakan, meski tim besutannya kalah, tetapi para pemain Persita telah bermain dengan bagus dan mengontrol pertandingan melawan Bali United dengan baik.

Menurutnya, kekalahan tim Persita diakibatkan karena melakukan kesalahan sendiri. Jika tanpa kesalahan, Persita masih bisa menang.

"Saya pikir jika tim tidak melakukan kesalahan sendiri bisa menang melawan Bali," tukasnya.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

NASIONAL
Tembus Puluhan Juta, Segini Besaran Penghasilan Matel

Tembus Puluhan Juta, Segini Besaran Penghasilan Matel

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:48

Nasabah yang menunggak pembayaran pinjaman kerap berhadapan dengan debt collector yang juga dikenal mata elang (matel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill