Connect With Us

VIDEO : VAKSINASI ODGJ DARI PINTU KE PINTU BIKIN DEGDEGAN

 

Dibaca : 67

TANGERANGNEWS.com-Puluhan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Kota Tangerang Selatan kini mulai mengikuti program vaksinasi COVID-19 di Panti Rehabilitasi Mental Primaguna, Buaran, Serpong, Tangerang Selatan pada Kamis, 19 Agustus 2021. 

Kali ini, terdapat 40 orang dalam gangguan jiwa yang mengikuti penyuntikan vaksin dosis pertama ini.

"Vaksinasi disabilitas yang saat ini dilaksanakan adalah untuk disabilitas mental di Klinik Primaguna yang ada di Kelurahan Buaran. Ini ada 40 orang disabilitas mental, jadi termasuk ODGJ," ujar Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular (P2PTM) dan Kesehatan Jiwa Dinas Kesehatan Tangsel, Evi Puji Lestari kepada awak media. 

Evi menuturkan, tak ada yang berbeda dengan proses vaksinasi bagi para ODGJ ini. 

#GOOGLE_ADS#

"Prosesnya semua sama mulai dari screening, adakah dia penyakit-penyakit penyerta. Bila dia memenuhi syarat penyakit penyerta, minimal tiga bulan atau dia dapat beraktivitas normal selama tiga bulan. Minimal dia tidak ada keluhan, itu boleh melakukan vaksinasi. Jadi secara khusus, secara syarat tertentu tidak ada," terangnya. 

Hanya saja, kata Evi, yang berbeda hanya jenis vaksin yang digunakan. Dalam penyuntikan kali ini, ia menggunakan vaksin jenis Sinopharm. 

"Jadi hanya hanya jenisnya saja yang saat ini berbeda. Yang berbeda hanya tenggat waktu penyuntikannya. Sinopharm ini 21 hari dilaksanakan lagi vaksin kedua, tiga minggu kurang lebih," katanya. 

Evi menuturkan, proses penyuntikan bagi ODGJ dan disabilitas lain akan terus dilakukan secara simultan. 

"Kalau secara umum disabilitas terdapat 592 orang di wilayah Kota Tangerang Selatan, itu sasarannya untuk melakukan vaksin. Jadi sampai hari ini sudah 25 persen tercapai," pungkasnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill