Connect With Us

Tim Sukses Pilkada Tangsel Arsid-Elvier Duga Alat Peraga No.2 Dirusak

Erwin Silitonga | Kamis, 3 September 2015 | 18:50

Tim Sukses Pilkada Tangsel Arsid-Elvier Duga Alat Peraga No.2 Dirusak (Erwin Silitonga / Tangerangnews)

 

TANGERANG-Alat peraga kampanye (baliho) pasangan calon (Paslon) Walikota dan wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) baru satu hari dipasang, sudah menuai masalah, pasalnya baliho bergambar Arsid-Elvier yang dipasang di Bundaran Jalan Raya Ciater dirobek, Kamis (3/9/2015)

Menanggapi robeknya baliho pasangan nomor urut 2 itu, tim kemenangan Arsid-Elvier, Drajat Sumarsono mengatakan robeknya baliho pasangan nomor urut 2 dipastikan disengaja oleh oknum yang tidak senang kandidatnya di Pilkada Tangsel. Dikarenakan robeknya baliho bergambar nomor urut 2 tersebut dirusak oleh tangan jahil manusia.

"Dari pengliatan saya baliho itu di robek, bukan rusak dikarenakan angin. Hal ini pasti akan kita laporkan ke pihak berwajib," ungkapnya kepada wartawan, dilokasi robeknya baliho tersebut.

Diungkapkan Drajat pihaknya sudah mengambil foto dari gambar yang dirusak. Nantinya foto yang sudah diambil akan dijadikan alat bukti saat pelaporan kepada pihak Kepolisian.

"Dokumentasi yang kita simpan akan menjadi bukti kami dalam pelaporan," pungkasnya.

Pihaknya juga sudah menghubungi KPU Tangsel agar mencopot baliho Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota lainnya.

"Kita meminta dicopot sampai gambar Arsid-Elvier dipasang kembali," tandasnya. #Pilkada Tangsel 2015

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill