Connect With Us

Tabrakan Beruntun di dekat Kampus UIN

Yudi Adiyatna | Minggu, 21 Mei 2017 | 18:00

Tampak rusak bagian depan Mobil Daihatsu Grandmax nopol B 9074 SCB, akibat mengalami Kecelakaan beruntun yang terjadi di Jalan Ir. Juanda depan Kampus UIN Ciputat, Tangerang Selatan pada Minggu (21/5/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Kecelakaan beruntun terjadi  di Jalan Ir. Juanda depan Kampus UIN Ciputat, Tangerang Selatan pada Minggu (21/5/2017) sekitar  pukul 04.45 WIB. Kejadian ini  melibatkan tiga  mobil dan menyebabkan para penumpang mengalami luka - luka.

Kasat Lantas Polres Tangsel AKP Lalu Hedwin kepada TangerangNews.com  mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam musibah kecelakaan beruntun kali ini.

"Hanya  mengalami luka - luka," ucapnya.

Adapun Tiga mobil yang mengalami kecelakaan tersebut diantaranya Suzuki Swift  B 1397 SYH, Daihatsu Grandmax B 9074 SCB dan Daihatsu Luxio B 1323 WKC.

Suzuki Swift dikendarai seorang mahasiswa berinisial RWD. Sedangkan di Daihatsu Grandmax terdapat empat penumpang, yakni berinisial  W, M, AFJ, serta S. Sedangkan mobil Daihatsu Luxio hanya dikendarai IS.

"Kejadian tersebut juga mengakibatkan kendaraan mengalami rusak berat. Mobil ringsek dan langsung dievakuasi oleh polisi. Ketiga kendaraan ini datang dari arah Pamulang menuju Lebak Bulus," kata Hedwin.

Awalnya peristiwa itu terjadi, Daihatsu Grandmax hendak berputar arah di U-Turn  yang ada di depan Komplek UI Ciputat. Namun di tabrak oleh Mobil Suzuki Swift dari belakang.

"Kemudian beruntun menabrak kembali kendaraan Daihatsu Luxio hingga membentur ruko yang ada di pinggir jalan," paparnya Hedwin.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill