Connect With Us

Berturut-turut, Kecamatan Pamulang Juara MTQ Ke VIII

Yudi Adiyatna | Jumat, 29 September 2017 | 15:00

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany saat menghadiri Pengumuman juara umum MTQ ke-VIII tingkat Kota Tangerang Selatan. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kecamatan Pamulang berhasil meraih kembali  juara umum MTQ ke-VIII tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tahun 2017. Pengumuman tersebut dibacakan di lapangan Cilenggang, Serpong , Kamis (28/9/2017) semalam.

Penetapan Kecamatan Pamulang sebagai juara umum dibacakan oleh  Dewan Hakim MTQ ke-VIII Kota Tangsel tahun 2017 yang diketuai, H Tholabi Kharlie, didampingi oleh Sekretaris Dewan Hakim, H Yahya Iskandar, H Abdul Rojak dan H Muhammad Siddiq.

Kecamatan Pamulang sendiri meraih juara umum dengan perolehan medali 20 emas, 12 perak dan 7 perunggu, dengan nilai yang dikumpulkan sebanyak 143 poin. Di urutan kedua, diraih oleh tuan rumah Kecamatan Serpong, memperoleh 15 emas, 14 perak dan 7 perunggu, dengan nilai 124.

Di urutan ketiga diraih oleh kecamatan Pondok Aren yang memperoleh 5 emas, 8 perak, dan 7 perunggu, dengan nilai 56. Sementara di posisi keempat ditempati kecamatan Ciputat Timur,  posisi kelima ditempati kecamatan Ciputat . Kecamatan Serut berada di posisi keenam memperoleh Dan posisi terakhir ditempati kecamatan Setu.

Selain itu, tuan rumah Kecamatan Serpong berhasil meraih Juara pertama dalam lomba Pawai Taaruf yang diikuti semua Kecamatan pada hari pertama pelaksanaan MTQ, pada Senin (25/9/2017) lalu.

"Keputusan ini ditetapkan di Serpong, Tangerang Selatan pada tanggal 28 September 2017 dan keputusan ini tidak dapat diganggu gugat,” ucap H Tholabi saat membacakan SK pemenang.

Sementara itu, Ketua Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Tangsel KH Muhammad Sobron, dalam laporannya kepada Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany menjelaskan, tujuan diadakannya MTQ ke-VIII tingkat kota Tangsel ini dalam rangka melakukan syi’ar Alquran. Selain itu juga untuk mencari bibit-bibit baru untuk menghadapi MTQ Tingkat Provinsi Banten pada tahun 2018.

“Mudah-mudahan kita bisa mempertahankan juara umum yang ke 4 kali.Kita akan melakukan pembinaan rutin,agar peserta kita jadi yang terbaik di MTQ Provinsi nanti," ungkapnya.(RAZ)

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

NASIONAL
Prabowo Bakal Pasang Smart TV di Seluruh Sekolah Indonesia

Prabowo Bakal Pasang Smart TV di Seluruh Sekolah Indonesia

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:44

Presiden Prabowo Subianto akan segera memulai pemasangan layar televisi pintar (smart TV) di seluruh sekolah di Indonesia untuk menunjang pembelajaran berbasis digital.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill