Connect With Us

Bantu Korban Tsunami, Warga Pondok Betung Kirim Bantuan 2 Tronton

Yudi Adiyatna | Kamis, 3 Januari 2019 | 19:00

Warga kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel memberikan bantuan dengan cara swadaya kepada korban tsunami di pantai Selat Sunda. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Warga kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel memberikan bantuan dengan cara swadaya kepada korban tsunami di pantai Selat Sunda beberapa waktu lalu. 

Warga mengumpulkan barang-barang logistik kebutuhan bagi pengungsi korban tsunami berupa makanan, minuman, obat-obatan, pembalut dan popok bayi. 

Selain barang-barang yang terkumpul sebanyak dua truk tronton tersebut, warga juga memberikan uang tunai senilai Rp26.100.000 yang nantinya akan diserahkan kepada korban yang membutuhkan.

Logistik itu dikirimkan ke wilayah Sumur, Pandeglang, dari pelataran Kantor Lurah Pondok Betung, Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tangsel), Kamis (3/1/2019). 

"Untuk ke Selat Sunda (korban tsunami) sasarannya daerah Sumur," ujar Lurah Pondok Betung, Kamaludin. 

Kamaludin mengatakan, 15 orang perwakilan dari Kelurahan Pondok Betung berangkat untuk membawa bantuan logistik tersebut dan menyerahkannya langsung pada perwakilan warga disana.

"Diantaranya para RT, staf, masyarakat, Binamas (yang berangkat)," tambahnya. 

Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban korban tsunami yang mengakibatkan ratusan nyawa melayang dan beberapa korban yang hingga kini belum ditemukan.

"Diharapkan dengan adanya bantuan ini, bisa meringankan beban para korban yang tertimpa musibah tsunami Selat Sunda yang belum lama ini terjadi," tukasnya.(MRI/RGI)

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill