Connect With Us

Kabar baik, 6 Pasien Positif COVID-19 Tangsel Sembuh

Rachman Deniansyah | Rabu, 1 April 2020 | 21:25

Gedung Balai Kota Tangerang Selatan. (@TangerangNews / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Tim Gugus Tugas COVID-19 Kota Tangerang Selatan menyampaikan kabar baik. Terdapat empat pasien yang kembali dinyatakan sembuh dari infeksi virus Corona atau COVID-19.

Sehingga, hingga hari ini, sebanyak enam orang telah dinyatakan berhasil melawan virus mematikan tersebut.

Menurut data tim Gugus Tugas COVID-19 pertanggal 1 April 2020, empat pasien baru yang dinyatakan sembuh itu berasal dari dua kecamatan berbeda. 

Data terkini kasus Covid-19 di Tangsel.

Dua pasien berasal dari Kelurahan Kademangan, Kecamatan Setu. Dua pasien lainnya berasal dari Kecamatan Serpong, yaitu dari kelurahan Rawa Mekar Jaya, dan Kelurahan Rawa Buntu. 

Sementara itu, dua pasien lainnya yang telah lebih dulu dinyatakan sembuh, adalah warga Kelurahan Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren. 

Data terkini kasus Covid-19 di Tangsel.

Data yang dirilis tim Gugus Tugas COVID-19 Tangsel, saat ini untuk kasus orang dalam pemantauan (ODP), saat ini telah mencapai 336 kasus. 

Pasien dalam Pengawasan (PDP) mencapai 139 kasus. Kemudian, terdapat 38 pasien yang dinyatakan positif terjangkit COVID-19, dengan 6 pasien dinyatakan meninggal dunia.(RMI/HRU)

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill