Connect With Us

Selama Pandemi Corona, Angka Kriminalitas di Tangsel Menurun

Rachman Deniansyah | Rabu, 15 April 2020 | 21:22

Kapolres Tangerang Selatan AKBP Iman Setiawan. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Angka kriminalitas di Tangerang Selatan menurun selama virus Corona mewabah.

Hal tersebut dikatakan Kapolres Tangerang Selatan AKBP Iman Setiawan saat dikonfirmasi, Rabu (15/4/2020).

"Iya (selama pandemi COVID-19), tingkat kriminalitas di Tangerang Selatan menurun," ungkap Iman.

Namun meski demikian, Iman menyebut bahwa tindak kriminalitas tetap saja ada. Khususnya tindak kriminal konvensional. 

Untuk itu, ia beserta jajarannya pun tetap bersiaga menjaga pengamanan wilayah. Caranya dengan melakukan patroli kewilayahan secara rutin seperti biasanya untuk terus menekan angka kriminalitas yang kini telah turun. 

"Kami terus melakukan kegiatan-kegiatan pengungkapan kasus-kasus terutama kasus kriminalitas konvensional seperti pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan dan sebagainya," tuturnya. 

"Dalam waktu dekat kami juga akan ekspos keberhasilan jajaran kita," sambungnya. 

Sementara itu, untuk pembatasan sosial bagi para tahanan, Polres Tangsel telah menerapkannya sesuai dengan anjuran pemerintah.  

"Yakni dengan pembatasan jam besuk. Sejauh ini berjalan dengan baik. Tahanan juga semuanya sehat," pungkasnya.(RMI/HRU)

KOTA TANGERANG
Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:49

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell di wilayah Kota Tangerang kembali tidak tersedia. Salah satunya di kawasan Cipondoh.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill