Connect With Us

Saking Takut, Motor Pencuri Ditinggal di Serpong Tangsel

Rachman Deniansyah | Selasa, 5 Januari 2021 | 17:08

Lokasi tempat kejadian perkara pelaku curanmor yang melancarkan aksinya di kawasan Buaran, Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (5/1/2021). (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tertangkap basah saat melancarkan aksi pencurian di kawasan Buaran, Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (5/1/2021) dua pelaku curanmor lari terbirit-birit hingga meninggalkan motor miliknya yang digunakan saat beraksi. 

Kapolsek Serpong Kompol Supriyanto mengatakan, sebelum berhasil membawa kabur motor milik korbannya, kedua pelaku lari tunggang langgang lantaran kepergok dan diteriaki oleh warga. 

"Pada saat satu pelaku berada di dalam untuk mengambil kendaraan roda dua dengan menggunakan kunci Letter T, ternyata dipergoki oleh salah satu warga yang berteriak 'maling'. Sehingga dia panik dan kabur," jelas Supriyanto di Mapolsek Serpong. 

Akibat kepanikan tersebut, pelaku langsung kabur dengan meninggalkan barang bukti kunci letter T yang patah dan tertinggal di motor incarannya. 

"Dimana kunci letter T ini patah karena mungkin dia panik pada saat diteriaki maling, sehingga kunci T nya patah tertinggal di dalam rumah kunci motor," katanya.

Baca Juga : 

Selain membuat kunci letter T patah, kedua maling tersebut juga kabur dengan meninggalkan motor yang dikendarainya.

Motor milik pelaku itu pun dibawa ke Mapolsek sebagai barang bukti. 

"Sementara untuk kendaraan roda dua milik pelaku.  Setelah kami cek untuk registrasi kendaraan bermotor. Tidak terdaftar. Itu motor hasil curi di Pondok Aren," tutur Supriyanto.

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill