Connect With Us

25.155 Orang Ditarget Vaksinasi Tahap 2 di Tangsel, Ini Sasarannya

Rachman Deniansyah | Selasa, 2 Maret 2021 | 13:59

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie melaksanakan proses vaksinasi tahap kedua serta menunjukan kartu vaksinasi COVID-19 di Puspemkot Tangsel, Selasa (2/3/2021). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang Selatan mulai melaksanakan proses vaksinasi tahap kedua. Kali ini penyuntikan vaksin diprioritaskan bagi puluhan ribu pejabat publik, hingga tokoh agama. 

Proses vaksinasi tahap kedua ini, diawali oleh penyuntikan Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie di Puspemkot Tangsel, Selasa (2/3/2021).

Setelah itu baru diikuti oleh seluruh peserta yang menjadi prioritas, seperti pejabat publik, Aparatur Sipil Negara (ASN), tokoh agama, dan lainnya.

Dalam proses vaksinasi tahap kedua terdata lebih dari 25 ribu orang yang akan menjadi target penyuntikan.

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie melaksanakan proses vaksinasi tahap kedua di Puspemkot Tangsel, Selasa (2/3/2021).

"25.155 target vaksinasi terdiri dari ASN 1.559, TNI/Polri 2.725 orang, guru 16.642, nakes dan nakes lansia sebanyak 4.100, dan pejabat publik lainnya 129," ujar Benyamin usai menjalani penyuntikan Vaksin. 

Puluhan ribu peserta yang menjadi prioritas tersebut, ditargetkan akan rampung pada akhir Maret, mendatang. 

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie melaksanakan proses vaksinasi tahap kedua serta menunjukan kartu vaksinasi COVID-19 di Puspemkot Tangsel, Selasa (2/3/2021).

"Dilayani di faskes (fasilitas kesehatan) kita yang ada di Tangsel. Hari ini di kantor pemerintahan selama 2 hari, kemudian di SMPN 11 itu mulai hari ini, SMPN 4 mulai tanggal 4  sampai 10 hari ke depan. Sehingga kami targetkan mudah-mudahan akhir Maret," ujarnya.

Seliain itu, dalam vaksinasi tahap kedua ini pihaknya juga akan memberikan prioritas kepada para pedagang di pasar tradisional. 

Namun lebih dulu, Pemkot Tangsel akan memberikan sosialisasi kepada para pedagang. 

"Iya pedagang dalam tahap kedua ini, tapi tidak dalam fase ini. Itu memang sudah sesuai jadwalnya bahwa tahap kedua dosis kesatu ini untuk TNI-POLRI dan ASN dulu, karena mereka banyak bersentuhan. Untuk pedagang dan lainnya nanti akan ada waktunya untuk kita berikan vaksin," pungkasnya. (RAZ/RAC)

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill