Connect With Us

Melilit di Troli, Ular Sanca 4 Meter Bikin Kaget Karyawan Pergudangan Tekno Tangsel

Rachman Deniansyah | Rabu, 4 Agustus 2021 | 15:40

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel saat mengamankan seekor ular jenis sanca berukuran panjang hingga empat meterdi salah satu gudang di Kawasan Tekno Blok A2 No. 53, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu, 4 Agustus 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Penemuan seekor ular jenis sanca berukuran panjang hingga empat meter membuat panik sejumlah karyawan di salah satu gudang di Kawasan Tekno Blok A2 No. 53, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu, 4 Agustus 2021. 

Ular dengan bobot hingga lebih dari 30 kilogram itu, ditemukan karyawan secara tidak sengaja.

Awalnya, karyawan dibuat terheran saat hendak mengambil troli yang digunakan untuk bekerja. Tanpa sebab yang jelas, troli yang ingin digunakan itu tak dapat ditarik. 

"Ternyata trolinya itu dililit sama ularnya," kata Komandan Regu Rescue Tim A Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel Darus Salam kepada TangerangNews.com.

Sejumlah karyawan yang melihat pun terkejut dan berlari kocar-kacir. "Akhirnya kepala gudang menelpon kami. Lalu kami langsung datang ke lokasi untuk mengevakuasi ular tersebut," ujarnya. 

Darus menduga, ular dengan motif batik tersebut memang sudah lama bersarang di dalam pergudangan. 

"Itu sudah induk. Mungkin di sana sejak kecil," imbuhnya. 

Pasalnya sebelum ditemukan, ada sejumlah karyawan yang sempat melihat keberadaan ular tersebut. 

"Katanya, awalnya memang ada di atap. Tertumpuk valet, kemudian ular itu jatuh. Setelah jatuh, karyawan tidak tahu lagi keberadaan ular itu. Ternyata ada di troli," katanya. 

Sementara itu, evakuasi ular berukuran besar tersebut cukup menguras tenaga petugas. 

"Tapi alhamdulillah evakuasi berjalan lancar. Ular langsung kita bawa ke mako (markas komando)," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by TangerangNews (@tangerangnewscom)

KOTA TANGERANG
Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tancap gas menyambut tahun 2026 dengan menyiapkan sederet Proyek Strategis Daerah (PSD).

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill