Connect With Us

Siap-siap, Berikut Titik Operasi Zebra Jaya di Tangsel

Rachman Deniansyah | Selasa, 16 November 2021 | 12:29

Operasi Zebra Jaya di Kota Tangerang Selatan (Tangsel). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Selama dua pekan ke depan, Polres Tangerang Selatan akan memberlakukan Operasi Zebra Jaya di seluruh wilayah hukumnya, hingga 28 November 2021.

Kasat Lantas Polres Tangsel AKP Dicky Dwi Priambudi Arief Sutarman menjelaskan, dalam operasi tersebut polisi lebih mengedepankan pendekatan secara persuasif dengan memberikan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat. 

"Untuk senantiasa menaati protokol kesehatan dan tertib dalam berlalu lintas. Dalam pelaksanaannya tadi kami juga memberikan imbauan berupa buku keselamatan, membagikan masker, serta sejumlah paket sembako untuk masyarakat," jelas Dicky di persimpangan Jalan Pahlawan Seribu, Serpong, Tangsel pada Selasa, 16 November 2021. 

Kendati demikian, polisi juga akan melakukan penindakan tegas berupa sanksi tilang jika terdapat pelanggaran-pelanggaran yang terlihat secara kasat mata dan membahayakan pengendara lain. 

"Seperti misalnya menggunakan rotator yang tidak sesuai peruntukan, knalpot bising, serta pelanggaran lalu lintas yang membahayakan keselamatan, seperti balap liar maupun melawan arus. Dan juga kami menindak pelat nomor yang tidak sesuai dengan peruntukannya," paparnya. 

Operasi Zebra Jaya ini, akan dilakukan secara konsisten di seluruh titik yang telah ditentukan.

Di antaranya seperti di Pondok Aren, Serpong, German Centre, Alam Sutera. Kemudian di wilayah Pagedangan seperti lampu merah AEON dan Q-Big. Lalu, di Pamulang dan Ciputat.

Ia pun turut mengimbau, dalam masa pandemi ini agar masyarakat dapat terus patuh terhadap protokol kesehatan. 

"Ya kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan masyarakat. Pertama, taati protokol kesehatan, dan senantiasa tertib dalam berlalu lintas. Hal ini untuk keselamatan kita semua," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Senin, 3 November 2025 | 20:52

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid secara resmi melantik 22 pengurus cabang olahraga (cabor) yang tergabung dalam KONI Kabupaten Tangerang untuk masa bakti 2025–2029, Senin 3 November 2025.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill