Connect With Us

9 Pos Taktis Disiagakan Jaga Nataru di Tangsel

Rachman Deniansyah | Selasa, 14 Desember 2021 | 15:22

Anggota kepolisian saat memutar balikan kendaraan yang melintas. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang Selatan mulai mempersiapkan sejumlah aturan dan kebijakan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022 mendatang. 

Salah satunya yakni rencana untuk menyiagakan sejumlah pos taktis di beberapa titik wilayah Tangsel.

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menjelaskan pos-pos yang akan disiagakan itu, salah satunya bertujuan untuk membatasi mobilitas masyarakat saat malam perayaan Natal ataupun pergantian tahun.

Pos tersebut, tak hanya diterapkan saat masa pandemi ini saja, namun juga disiagakan pada setiap tahunnya. 

"Walaupun PPKM levelnya nanti bisa turun menjadi 1, tetap ada pengaturan khusus masalah Natal dan Tahun Baru. Dan walaupun tidak ada Covid-19 setiap Nataru kita juga membuat 9 posko taktis," ujar Benyamin, Selasa,  14 Desember 2021.

Benyamin nantinya akan menerjunkan sejumlah petugas gabungan untuk bersiaga di setiap pos. 

"Satpol PP, Dishub, Dinkes, PMI segala macam itu nanti akan kami siapkan posko untuk memantau kondisi lingkungan," kata Benyamin. 

Pos-pos itu, akan ditempatkan di seluruh wilayah Kecamatan Tangsel. Seperti misalnya di Ciputat berada di Fly Over Ciputat serta Pamulang di Pamulang Square "Intinya di titik-titik keramaian," imbuhnya. 

Untuk mendukung kinerja pos-pos itu, di sisi lain Benyamin juga memerintahkan jajarannya untuk melakukan patroli secara intensif. 

Tujuannya, semata-mata guna menekan angka pelanggaran protokol kesehatan Covid-19. 

"Kemudian yang kedua saya sudah mintakan patroli gabungan Satpol PP, Dishub, TNI-Polri, di 7 Kecamatan itu," tandasnya.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill