Connect With Us

Vaksinasi Polres Tangsel Sasar Pusat Kuliner 

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 17 Februari 2022 | 17:44

Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi, Kamis 17 Februari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pelaksanaan akselerasi vaksinasi oleh Polres Tangerang Selatan dilaksanakan secara mobile dan door to door yang menyasar ke kawasan pusat kuliner, Kamis 17 Februari 2022.

Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi tersebut seperti di Taman Jajan Kelurahan Pondok Kacang Barat, Kecamatan Pondok Aren dan Pasar Seger Graya Raya, Kelurahan Pondok Jagung Timur, Kecamatan Serpong Utara.

Di Pasar Segar Graha Raya terdapat 138 orang pedagang dan pengunjung yang divaksin, terdiri dari tiga anak vaksinasi dosis 2, delapan orang dewasa dosis 1, 42 orang dewasa dosis 2, dan 77 orang dewasa vaksin booster, serta delapan lansia untuk dosis 2.

Sedangkan vaksinasi di Taman Jajan, dilakukan terhadap 52 orang yang terdiri dari 42 orang vaksinasi umum dosis 2 dan 10 orang vaksinasi lansia dosis 2.

Menurut Kapolres akselerasi vaksinasi ini dilaksanakan sesuai imbauan pemerintah karena melihat terjadinya peningkatan jumlah masyarakat yang terpapar Covid-19.

"Dilakukan akselerasi ini juga untuk lebih cepat terbentuknya herd imunity sehingga Covid-19 ini dapat dikendalikan," jelasnya.

Kapolres Tangsel juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak panik terutama terhadap situasi saat ini dengan meningkatnya masyarakat yang terpapar Covid 19.

Masyarakat diminta untuk tetap tenang, diperbolehkan untuk belanja, berdagang seperti biasa tapi harus tetap menggunakan masker setiap saat, juga yang terpenting sudah divaksin lengkap.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

NASIONAL
BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:05

Ketersediaan susu UHT di sejumlah minimarket dilaporkan menipis dalam beberapa hari terakhir. Di beberapa lokasi, rak susu tampak kosong, bahkan ada gerai yang membatasi jumlah pembelian untuk jenis susu tertentu.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

KOTA TANGERANG
Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Kamis, 8 Januari 2026 | 18:08

Aksi dua spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berinisial ES, 21, dan SM, 25, di wilayah Larangan, Kota Tangerang menjadi yang terakhir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill