Connect With Us

1.000 Paket Sembako Akan Diberikan ke Lansia yang Ikut Vaksinasi di Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 24 Februari 2022 | 22:44

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyerahkan satu buah paket sembako sebagai simbol kepada Kepala Kantor BPJamsostek Kota Tangsel Iman Santoso, Kamis 24 Februari 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan memberikan bantuan 1.000 paket sembako kepada warga lanjut usia (lansia) yang mengikuti vaksinasi.

Paket sembako tersebut merupakan bantuan dari BPJamsostek Kota Tangsel yang diserahkan langsung ke Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, Kamis 24 Februari 2022.

Benyamin  menyampaikan apresiasinya atas kepedulian BPJamsostek terhadap masyarakat Tangsel melalui bantuan tersebut.

Untuk pendistribusian paket sembako akan dilakukan di 7 Kecamatan, dimana sasarannya lansia yang ingin divaksin.

”Ini kita sinergikan dengan kegiatan vaksinasi, untuk membantu juga dalam rangka menambah target vaksinasi lansia kita,” ujar Benyamin.

Dengan pendistribusian itu, Benyamin yakin pihaknya dapat menggenjot target capaian vaksinasi dosis kedua untuk warga lansia.

"Saat ini, vaksin lansia untuk dosis pertama baru 73,9 persen dan untuk dosis kedua baru 64,9 persen, sedangkan untuk dosis ketiga 28,3 persen," ungkapnya.

Sementara, Kepala Kantor BPJamsostek Kota Tangsel Iman Santoso Achwan mengatakan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pihaknya kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, serta membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi lansia. 

"Kami berupaya meringankan beban masyarakat, dengan memberikan bantuan 1.000 paket sembako," pungkasnya.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill