Connect With Us

Jadi Wakil Kepala Otorita IKN, Dhony Mundur dari Jabatannya di Sinar Mas Land

Tim TangerangNews.com | Kamis, 10 Maret 2022 | 20:57

Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe saat dilantik sebagai Kepala Otorita dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara periode 2022-2027. (@TangerangNews / Sekretariat Presiden\)

TANGERANGNEWS.com–Dhony Rahajoe yang baru dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) mengaku bakal mundur dari seluruh jabatannya di perusahaan tempat ia sebelumnya bekerja, yakni Sinar Mas Land.

Dhony merupakan petinggi di Sinar Mas Land, perusahaan pengembang properti terbesar di Tanah Air, dengan jabatan Managing Director President Office. Ia dilantik bersama dengan Bambang Susantono yang bertugas sebagai Kepala Otorita IKN.

"Saya pribadi sejak dilantik sudah menyiapkan pengunduran diri dari Sinar Mas, Sinar Mas Land, dan perusahaan-perusahaan terkait," ujar Dhony dalam siaran persnya, Kamis 10 Maret 2022.

Menurut Dhony, keluarnya dia dari tempat bekerja sebelumnya agar fokus dalam menjalankan tugas barunya. "Jadi saya akan fokus untuk melaksanakan tugas yang cukup akbar, atau sangat berat ini," kata Dhony yang juga tercatat sebagai anggota Badan Pembina Yayasan Institut Teknologi Sains Bandung (ITSB), yang merupakan perguruan tinggi swasta milik grup Sinar Mas.

Dhony bersama dengan Bambang Susantono dilantik Presiden Jokowi di Istana Negara Jakarta, hari ini. Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) RI Nomor 9M Tahun 2022, yang ditetapkan 9 Maret 2022, tentang Pengangkatan Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara.

Dhony mengaku sudah dihubungi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno sepekan setelah Presiden Jokowi berkunjung ke kawasan Green Office Park di Bumi Serpong Damai (BSD) City, Tangerang Selatan, pada 21 Desember 2021.

Penunjukan Dhony secara resmi sebagai Wakil Kepala Otorita IKN dilakukan pada Rabu 9 Maret 2022. "Baru kemarin, Rabu, ada perintah saya diminta untuk membantu menyukseskan pembangunan Ibu Kota Nusantara," ungkap dia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

TANGSEL
Aksinya Terbongkar, Pelaku Ganjal ATM di Ciputat Tangsel Ditangkap Korbannya Sendiri

Aksinya Terbongkar, Pelaku Ganjal ATM di Ciputat Tangsel Ditangkap Korbannya Sendiri

Senin, 29 April 2024 | 13:58

Pelaku pencurian modus ganjal mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) ditangkap korbannya setelah aksinya terbongkar di Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill