Connect With Us

Viral Video Gepokan Uang, Dirut PD Pasar Kabupaten Tangerang Mundur dari Jabatannya

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 2 Februari 2022 | 18:53

Direktur Utama PD Pasar Niaga Kerta Raharja Kabupaten Tangerang Syaefunnur Maszah menunjukkan surat pernyataan mengundurkan diri dari jabatannya saat jumpa pers di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang, Rabu 2 Februari 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Direktur Utama PD Pasar Niaga Kertaraharja Kabupaten Tangerang Syaefunnur Maszah menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya. Hal itu ditegaskan setelah dirinya viral terkait video pamer gepokan uang.

Syaefunnur mengatakan, dirinya siap diberikan sanksi apapun atas perbuatannya membuat video pamer gepokan uang hingga viral di sosial media.

Bahkan, dirinya juga segera mengajukan pengunduran diri dari jabatannya tersebut. Langkah pengunduran diri ini telah didiskusikan dengan keluarganya.

"Dengan segala pertimbangan saya mengajukan pengunduran diri kepada Pak Bupati, Pak Sekda dalam rangka untuk public education," ujarnya dalam jumpa pers di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang, Rabu 2 Februari 2022.

Baca Juga :

Syaefunnur menuturkan, dirinya juga telah bertemu dengan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar untuk menyampaikan penyesalan dan permintaan maaf.

Adapun surat resmi pengunduran diri Syaefunnur dari jabatannya akan segera dikirimkan kepada Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

Menurutnya, alasan pengunduran diri untuk memberikan edukasi kepada publik bahwa dirinya siap menerima konsekuensi atas perbuatannya.

"Saya masih menunggu nanti, karena surat resminya dari saya kirim," katanya.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

TEKNO
Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Kamis, 29 Januari 2026 | 22:00

Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri membongkar sindikat penipuan siber berskala besar yang mencatut institusi Kejaksaan Agung.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

BANTEN
Gegara Efisiensi, Krakatau Osaka Steel Cilegon Hengkang dari Indonesia

Gegara Efisiensi, Krakatau Osaka Steel Cilegon Hengkang dari Indonesia

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:12

Produsen baja asal Jepang, Osaka Steel Co., Ltd., memutuskan untuk menghentikan seluruh kegiatan usaha anak perusahaan konsolidasinya di Indonesia, PT Krakatau Osaka Steel (KOS).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill