Connect With Us

Viral Video Gepokan Uang, Dirut PD Pasar Kabupaten Tangerang Mundur dari Jabatannya

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 2 Februari 2022 | 18:53

Direktur Utama PD Pasar Niaga Kerta Raharja Kabupaten Tangerang Syaefunnur Maszah menunjukkan surat pernyataan mengundurkan diri dari jabatannya saat jumpa pers di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang, Rabu 2 Februari 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Direktur Utama PD Pasar Niaga Kertaraharja Kabupaten Tangerang Syaefunnur Maszah menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya. Hal itu ditegaskan setelah dirinya viral terkait video pamer gepokan uang.

Syaefunnur mengatakan, dirinya siap diberikan sanksi apapun atas perbuatannya membuat video pamer gepokan uang hingga viral di sosial media.

Bahkan, dirinya juga segera mengajukan pengunduran diri dari jabatannya tersebut. Langkah pengunduran diri ini telah didiskusikan dengan keluarganya.

"Dengan segala pertimbangan saya mengajukan pengunduran diri kepada Pak Bupati, Pak Sekda dalam rangka untuk public education," ujarnya dalam jumpa pers di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang, Rabu 2 Februari 2022.

Baca Juga :

Syaefunnur menuturkan, dirinya juga telah bertemu dengan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar untuk menyampaikan penyesalan dan permintaan maaf.

Adapun surat resmi pengunduran diri Syaefunnur dari jabatannya akan segera dikirimkan kepada Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

Menurutnya, alasan pengunduran diri untuk memberikan edukasi kepada publik bahwa dirinya siap menerima konsekuensi atas perbuatannya.

"Saya masih menunggu nanti, karena surat resminya dari saya kirim," katanya.

BANTEN
Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Rabu, 9 Juli 2025 | 10:51

PT PLN (Persero) melalui Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Banten meraih predikat emas dalam audit pengawasan dan pengendalian (Wasdal) implementasi Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) Objek Vital Nasional (Obvitnas).

KOTA TANGERANG
Wali Kota Tangerang Perintahkan OPD Gerak Cepat Tangani Banjir

Wali Kota Tangerang Perintahkan OPD Gerak Cepat Tangani Banjir

Selasa, 8 Juli 2025 | 17:44

Wali Kota Tangerang Sachrudin memerintahkan seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk hadir langsung dan memberikan pelayanan terbaik kepada warga terdampak banjir akibat curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Jabodetabek

NASIONAL
Mengejutkan, 571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Main Judi Online

Mengejutkan, 571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Main Judi Online

Selasa, 8 Juli 2025 | 12:56

Sebanyak 571.410 rekening penerima bansos terindikasi digunakan untuk aktivitas judi online sepanjang 2024. Hal ini diungkapkan oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau akrab disapa Gus Ipul.

TANGSEL
Begini Modus Oknum Satpol PP Tangsel Pemilik di Gudang Serpong Jual Barang Kedaluarsa

Begini Modus Oknum Satpol PP Tangsel Pemilik di Gudang Serpong Jual Barang Kedaluarsa

Selasa, 8 Juli 2025 | 19:54

Asmadih alias Bule, oknum anggota Satpol PP Kota Tangsel ditangkap Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya atas penjualan produk kadaluwarsa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill