Connect With Us

Kasus Anggota DPRD Kota Tangsel Pukul Wasit Berakhir Damai

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 13 Juni 2022 | 09:36

Anggota DPRD Tangsel Hajar Wasit yang belakangan diketahui , sang wasit adalah anggota TNI. (Istimewa / TangerangNews 2022)

TANGERANGNEWS.com-Buntut dari video viral pemukulan terhadap wasit di turnamen Sepak Bola ‘Paku Jaya Cup’ pada Jumat 10 Juni 2022, Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Edy Mamat akhirnya minta maaf dan sepakat berdamai.

Perdamaian itu dilakukan setelah kedua belah pihak bertemu pada Sabtu 11 Juni 2022, pukul 20.00 WIB.

"Kedua belah pihak sepakat saling memaafkan atas kejadian tersebut dan tidak akan mempermasalahkan di kemudian hari," kata Kapolsek Serpong Kompol Evarmon Lubis seperti dilansir dari Detik, Minggu 12 Juni 2022.

Menurut Evarmon, setelah adanya kesepakatan damai tersebut, kedua belah pihak berjanji tidak akan memperpanjang masalah itu ke meja hijau.

"Pukul 23.30 WIB pertemuan selesai berjalan dengan aman dan kondusif," ujarnya.

Ia pun membenarkan wasit pertandingan itu merupakan anggota TNI yakni Praka Eka, dari kesatuan Arhanud Serpong.

Sementara itu, Sekretaris Camat (Sekcam) Serpong Utara Dahlan menyampaikan bahwa jika kasus tersebut telah selesai usia keduanya berdamai.

"Sudah selesai kok. Sudah diklarifikasi. Sudah rapih semua," ujarnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill